Gen Z Mulai 'Melek' Properti, Mana yang Jadi Pilihan?

Gen Z Mulai 'Melek' Properti, Mana yang Jadi Pilihan?

Almadinah Putri Brilian - detikProperti
Senin, 03 Jul 2023 10:15 WIB
Ilustrasi KPR
Ilustrasi KPR Milenial (Foto: Shutterstock)
Jakarta -

Para Generasi Z atau Gen Z sudah mulai tertarik untuk membeli maupun berinvestasi di bidang properti. Meskipun belum memiliki ekonomi yang stabil, tetapi mereka sudah bercita-cita untuk memiliki hunian.

Berdasarkan survei yang dirilis oleh Jakpat, dikutip Senin (3/7/2023), sebanyak 69% Gen Z ingin membeli properti berupa lahan kosong. Lalu, 30% ingin membeli rumah tapak dan 29% tertarik untuk membeli apartemen.

Properti lainnya seperti kios atau ruko juga diminati oleh generasi muda ini. Sekitar 5% dari mereka melihat ruko dan apartemen sebagai investasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Lebih dari setengah Gen Z memilih lahan kosong untuk investasi properti. Tingginya minat untuk membeli tanah ini karena meningkatnya prospek harga tanah yang cukup menjanjikan, sekitar 5-20% per tahun," tulis laporan tersebut.

Sekitar 75% Gen Z ingin atau sudah membeli properti untuk investasi. Di sisi lain, semakin tingginya harga properti, baik tanah maupun hunian, juga menjadi alasan generasi tersebut atau sekitar 43% dari responden membelinya.

ADVERTISEMENT

"Alasan-alasan tersebut sejalan dengan kondisi di mana dalam tiga tahun terakhir harga rumah di Indonesia mengalami peningkatan yang stabil mencapai 10%," terang laporan tersebut.

Sementara itu, alasan lainnya yaitu untuk tempat tinggal (40%), kebutuhan bisnis (36%), karena semakin kecilnya lahan yang ada (22%), dan kebutuhan untuk privasi (22%).

Sebagai informasi, survei ini dilakukan pada 22-23 Mei 2023 dengan 1194 responden melalui aplikasi Jakpat. Adapun pekerjaan responden didominasi oleh pelajar (lebih dari 40%), pekerja (hampir 20%), disusul oleh freelancer, pengangguran, entrepreneur, dan ibu rumah tangga. Responden tersebut tersebar di Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I Yogyakarta, Jawa Timur, Pulau Sumatera, Kalimantan, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, dan Papua.

(dna/dna)
Properti Pilihan
Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikProperti
Tren Properti Gen Z
Tren Properti Gen Z
3 Konten
Generasi muda alias Gen Z disebut sebagai salah satu pasar potensial untuk properti. Namun, tak semua generasi ini punya pengetahuan soal properti. Mulai dari pembiayaan, skema sewa atau belii, dan lainnya.

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads