Joaquin Phoenix Cabut dari Film Romansa Gay

Joaquin Phoenix bakal mengulangi perannya sebagai Arthur Fleck di Joker: Folie A Deux. Baru-baru ini, pemenang Academy Award itu dapat reaksi keras Hollywood.
Gara-garanya, dia memutuskan buat cabut dari sebuah film, beberapa hari sebelum memulai produksi. Joaquin Phoenix disebut cabut gak jelas dalam film yang mengisahkan tentang romansa gay.
Dia membiarkan para pemain dalam kebingungan. Alasan cabutnya pun diduga karena dia ragu dengan film tersebut.
Film tersebut digarap oleh sutradara Todd Haynes, yang juga bakal dibintangi Danny Ramirez dari Captain America: Brave New World. Ceritanya bakal berkisah soal romansa gay yang intens pada 1930-an.
"Ada banyak sekali kemarahan," kata seorang eksekutif studio kepada THR, dan keputusan Phoenix telah membuka kemungkinan adanya tindakan hukum.
Joaquin Phoenix pun disebut jadi objek buat di-blacklist, meski sebagian besar produser juga menganggap itu gak realistis melihat status aktor tersebut di Hollywood.
Menurut THR, dia juga disebut mengancam bakal meninggalkan serial Napoleon karya Ridley Scott yang tayang di AppleTV, kecuali Paul Thomas Anderson didatangkan buat menulis ulang.
Sejauh ini, masih butuh dilihat apakah Phoenix yang cabut dari film Todd Haynes bakal punya dampak negatif terhadap kariernya?
Joaquin Phoenix meraih aktor terbaik Oscar 2020 setelah tampil sebagai Joker. Dia mengalahkan Antonio Banderas, Leonardo DiCaprio, Adam Driver, dan Jonathan Pryce.
Phoenix dikenal sebagai aktor yang membintangi sejumlah film kayak Gladiator, The Master, Her, Inherent Vice, dan You Were Never Really Here. Dia memenangkan penghargaan dari Golden Globe Award, Grammy Award, Independent Spirit Award, Cannes Film festical, dan Venice Film Festival.
(nu2/nu2)