Lirik Mars Persatuan Dayak Ciptaan FC Palaunsoeka

Lirik Mars Persatuan Dayak Ciptaan FC Palaunsoeka

Bayu Ardi Isnanto - detikKalimantan
Sabtu, 22 Nov 2025 09:31 WIB
Seni Tato Suku Dayak Iban
Ilustrasi suku Dayak/Foto: Asti Azhari/detikTravel
Pontianak -

Dayak adalah suku bangsa yang besar dan kaya, membentang luas melintasi Pulau Borneo. Bukan hanya mencakup wilayah Kalimantan, melainkan juga Malaysia (Sarawak dan Sabah), hingga Brunei Darussalam.

Dalam semangat persaudaraan dan kebanggaan akan identitas leluhur, sebuah seruan untuk bersatu dan memajukan bangsa Dayak terus bergema, salah satunya melalui sebuah lagu kebanggaan, yaitu Mars Persatuan Dayak.

Untuk diketahui, Dayak terbagi menjadi ratusan subsuku yang tersebar di berbagai wilayah. Setiap subsuku bisa memiliki adat dan bahasa yang berbeda. Keberadaan mars ini diharapkan bisa menjadi pemersatu seluruh masyarakat Dayak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam artikel ini, kita akan mengulas lirik lagu Mars Persatuan Dayak yang diciptakan FC Palaunsoeka. Ketahui juga profil singkat pencipta lagu yang merupakan tokoh penting suku Dayak.

Lirik Lagu Mars Persatuan Dayak

Dikutip dari Instagram Pemuda Dayak Kalimantan Barat, Mars Persatuan Dayak diharapkan selalu dinyanyikan dalam berbagai acara yang berkaitan dengan Dayak. Berikut lirik lagu Mars Persatuan Dayak ciptaan FC Palaunsoeka:

Mars Persatuan Dayak

Bersatu kita semuanya di dalam ikatan teguh
Kedaulatan nusa bangsa termetrai dalam hati
Semuanya bangsaku angkat kaki majulah
Menuntut keadilan kemuliaan bangsa
Bersama menyorakkan hiduplah bangsa kita
Berdiri bertahta mulia selamanya

Tanah kita sangat indahnya sangat subur dan mulia
Borneo yang bahgia kaya suri Indonesia
Kita satu semua bangunkan Dayak Raya
Tetap damai sentosa junjung nusa dan bangsa
Berpimpin sama-sama sama rata dan rasa
Bercita setia hiduplah Dayak Raya

Begitu kita semuanya terus maju dan berjuang
Korbankan badan serta jiwa walau apa menghalang semuanya bangsaku hati kita nyalakan
Semangat tinggal teguh di dalam penggodaan
Sehingga tercapai tujuan kita semua
Dan maksud yang suci hidup Dayak merdeka

Profil Palaunsoeka, Pencipta Mars Persatuan Dayak

Franciskus Conradus Palaunsoeka (1923-1993) adalah pencipta Mars Persatuan Dayak. Tokoh Dayak ini menorehkan rekam jejak yang panjang dalam sejarah Indonesia, meski namanya sering terlupakan.

Dikutip dari buku Palaunsoeka, Tokoh Masyarakat Kalimantan Barat di Balik Integrasi Timor Timur oleh Aju, Palaunsoeka lahir di Putussibau pada 12 Mei 1923 dari keluarga Dayak Taman. Dia tumbuh dengan semangat kebangsaan yang kuat.

Sejak muda, Palaunsoeka aktif dalam organisasi pemuda dan kepanduan, hingga akhirnya mendirikan Partai Persatuan Dayak (PPD) bersama JC Oevaang Oeray pada 1946. Dari titik itu, karier politiknya melesat ke tingkat nasional, menjadikannya anggota DPR selama hampir empat dekade.

Karier Palaunsoeka penuh dinamika dan warna. Ia dikenal dekat dengan Presiden Soekarno maupun Soeharto, serta memiliki hubungan baik dengan kalangan militer. Selain aktif di DPR, ia juga terlibat dalam dunia pers sebagai salah satu pendiri Harian Kompas pada 1965, dan berkiprah di dunia intelijen sebagai Staf Ahli BAKIN (kini BIN) pada 1975-1982.

Ia turut berperan dalam proses integrasi Timor Timur tahun 1975. Namun, perjalanan panjangnya di DPR berakhir dengan recall pada 1988 akibat konflik internal PDI, setelah ia bergabung dengan Kelompok 17 yang menentang kebijakan pembatasan masa jabatan anggota fraksi.

Ia wafat pada 12 Agustus 1993 di Pontianak, hanya beberapa hari sebelum menerima tugas khusus dari Presiden Soeharto.

Halaman 2 dari 2
(bai/sun)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads