Regional

5 Kejadian Sinkhole di RI, Tak Cuma di Sumbar

Tim detikKalimantan - detikKalimantan
Rabu, 07 Jan 2026 13:59 WIB
Foto: Sebuah lubang raksasa muncul di tengah lahan persawahan milik warga dii Nagari SItujuah Batua, Kabupaten 50 Kota, Sumbar. (Jeka Kampai/detikSumut)
Balikpapan -

Munculnya sinkhole atau lubang raksasa di persawahan Jorong Tepi, Nagari Situjuah Batua, Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat (Sumbar) membuat heboh. Fenomena ini pernah terjadi di daerah lain.

Di Sumbar, sinkhole diketahui muncul pada Minggu (4/1/2025) siang. Lubang ini berukuran sekitar 10 x 7 meter dengan kedalaman 5,7 meter.

Di daerah lain, ada sinkhole yang berukuran jauh lebih besar, yakni di Tegallalang, Gianyar, Bali, pada Rabu (13/9/2023). Lubang ini berdiameter sekitar 30 meter dan kedalaman 70 meter, hingga membuat akses jalan wisata Gianyar terputus.

Beberapa waktu lalu, sinkhole juga muncul di jalan utama Kecamatan Sendang, Tulungagung, Jawa Timur. Sinkhole ini berdiameter tak sampai 1 meter, namun dalamnya sekitar 8 meter.

Berikut 5 fenomena sinkhole di Indonesia sebelum peristiwa di Sumbar:

  1. Di jalan utama Kecamatan Sendang, Tulungagung, Jawa Timur dengan dalamnya sekitar 8 meter.
  2. Di Tegallalang, Gianyar, Bali, pada Rabu (13/9/2023) dengan diameter lubang sekitar 30 meter dan kedalaman 70 meter.
  3. Di Sukabumi, Jawa Barat, pada 2019. Terjadi di sebuah lahan persawahan dekat pemukiman warga.
  4. Di Surabaya, Jawa Timur, pada 2018. Terjadi di sekitar RS Siloam atau dekat BNI Gubeng arah Jalan Sumatera.
  5. Di Maros, Sulawesi Selatan, pada 2019. Terjadi di Desa Lebbotengae, Kecamatan Cenrana.




(bai/bai)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork