Ruas jalan Kedungmiri, Sriharjo, Imogiri, Bantul, amblas sepanjang 17 meter. Ruas jalan amblas itu kini jadi tontonan warga.
Pantauan detikJogja, tampak retakan pada jalan yang berpotensi amblas lagi jika terguyur hujan deras. Ada water barrier oranye yang dipasang di ujung jalan sebagai penanda agar tak dilintasi.
Area amblasnya jalan itu pun cukup luas. Terlihat aspal jalan di lokasi amblas juga retak-retak.
Ada beberapa motor yang parkir di dekat lokasi amblasnya jalan. Selain itu, beberapa ibu-ibu tampak melihat-lihat dan asyik berfoto di lokasi tersebut. Sedangkan para petani tampak berjalan kaki menuruni material longsoran untuk mencapai ke sisi timur.
Salah satu warga Sewon, Bantul, Wahyu (28), mengaku sengaja datang ke lokasi jalan yang amblas karena penasaran. Semua itu setelah dirinya melihat media sosial (medsos).
"Lihat di medsos kemarin terus penasaran dan ke sini sama teman-teman," kata Wahyu kepada detikJogja di Sriharjo, Imogiri, Bantul, Sabtu (22/11/2025).
Senada dengan Wahyu, Endang (54), warga Bantul juga penasaran dengan lokasi jalan yang amblas. Sebab, Endang tengah jalan-jalan dengan rekan-rekannya dan melihat ada penanda tanah longsor.
"Ini tadi niatnya jalan-jalan ke Sriharjo terus lihat ada ramai-ramai jadi ke sini. Kalau dilihat ngeri juga jalan yang amblas itu," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, hujan deras yang mengguyur membuat ruas jalan di Kedungmiri, Sriharjo, Imogiri, Bantul amblas sepanjang belasan meter. Akibatnya sebagian warga Kedungmiri harus memutar melalui Selopamioro untuk beraktivitas.
"Iya betul (ruas jalan Kedungmiri amblas)," kata Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Sriharjo, Oman saat dihubungi wartawan, Jumat (21/11).
Oman melanjutkan awalnya warga mengetahui jalan tersebut amblas sekitar pukul 05.00 WIB. Selanjutnya, sekitar pukul 09.00 WIB jalan kambali amblas sekitar 30 sentimeter.
"Nah, sore ini akibat hujan deras amblas total. Jalan yang amblas panjangnya sekitar 17 meter," ujarnya.
Simak Video "Video: Suasana Jelang Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII"
(ams/apu)