Menilik Rumah Kelahiran Sang Proklamator di Surabaya

Menilik Rumah Kelahiran Sang Proklamator di Surabaya

Aprilia Devi - detikJatim
Sabtu, 17 Agu 2024 11:16 WIB
Museum Rumah Lahir Bung Karno
Museum Rumah Lahir Bung Karno (Foto: Aprilia Devi/detikJatim)
Surabaya -

Kota Pahlawan menyimpan nilai historis dan jejak perjuangan para tokoh kemerdekaan. Sang Proklamator, Ir. Soekarno bahkan lahir di kota ini. Soekarno lahir pada 6 Juni 1901 di Surabaya.

Ia lahir di sebuah rumah yang terletak di Jalan Pandean IV Nomor 40 Surabaya. Pegiat sejarah dari Begandring Soerabaia Kuncarsono Prasetyo mengatakan, Soekarno lahir dan sempat tinggal di rumah itu selama beberapa bulan.

"Dia lahir dan tinggal selama 6 bulan di sana. Pada 28 Desember 1901 bapaknya (Raden Soekemi) mendapat surat mutasi pindah kerja ke Ploso, Jombang sehingga satu keluarga ikut," ujar Kuncar kepada detikJatim, Sabtu (16/8/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Museum Rumah Lahir Bung KarnoMuseum Rumah Lahir Bung Karno Foto: Aprilia Devi/detikJatim

Ternyata, rumah lahir Soekarno itu adalah rumah yang saat itu hanya bersifat sewa.

"Rumah itu kontrakan. Statusnya sewa, Soekarno dan keluarganya tinggal bukan di rumah miliknya sendiri," kata Kuncar.

ADVERTISEMENT

Kini, rumah lahir Soekarno telah ditetapkan menjadi Museum Rumah Lahir Bung Karno sejak beberapa tahun ke belakang.

Saat berkunjung ke museum ini, detikers akan menjumpai tiga ruangan yakni Ruang Soekeni, Koesno, dan Srimben.

Museum Rumah Lahir Bung KarnoMuseum Rumah Lahir Bung Karno Foto: Aprilia Devi/detikJatim

Di Ruang Soekeni, detikers bisa melihat secara rinci mengenai urutan perjalanan hidup Soekarno dan keluarganya.

Mulai dari orang tuanya yang berpindah ke Pulau Jawa hingga Soekarno tumbuh dewasa. Kemudian, di Ruang Koesno, akan diputarkan video mengenai perjalanan Soekarno tersebut penjelasan dari para pegiat sejarah di Surabaya.

Sementara di Ruang Srimben, ada sebuah kursi ikonik berwarna merah. Saat duduk di sana, detikers akan menjumpai augmented reality yang menceritakan kisah hidup Soekarno hingga menjadi Bapak Proklamasi.

Museum ini berlokasi di Kawasan Heritage Peneleh. detikers bisa berkunjung setiap hari Selasa hingga Minggu dengan jam buka pukul 08.00 WIB hingga 15.00 WIB. Tiket masuknya pun gratis.




(ihc/hil)


Hide Ads