Libur Nataru Makin Seru dengan Pertunjukan Spesial di Wisata WBL-Mazoola

Libur Nataru Makin Seru dengan Pertunjukan Spesial di Wisata WBL-Mazoola

Eko Sudjarwo - detikJatim
Selasa, 27 Des 2022 08:28 WIB
WBL dan Mazoola di Paciran Lamongan sambut liburan Nataru
WBL dan Mazoola di Paciran Lamongan sambut liburan Nataru (Foto: Istimewa)
Lamongan -

Wisata Bahari Lamongan (WBL) dan Mahahari Zoo Lamongan (Mazoola) bisa menjadi destinasi selama liburan Natal dan Tahun Baru. Sebab tempat wisata yang terletak di Paciran, Lamongan, ini akan menyajikan pertunjukan spesial selama liburan Nataru.

Selain suasana pantai dan aneka satwa serta goa stalaktit, dua lokasi wisata yang lokasinya saling berhadap-hadapan ini juga menyajikan aneka pertunjukan yang dijamin akan memanjakan pengunjung yang dikemas dalam Special Event High Season.

Beragam wahana yang ada di WBL dan Mazoola pasti akan membuat pengunjung semakin seru dan betah untuk berlama-lama. Keseruan ini bisa dinikmati wisatawan mulai tanggal 24 Desember hingga 1 Januari 2023.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk libur Nataru kali ini kami punya beragam pertunjukan untuk pengunjung mulai 24 Desember hingga nanti 1 Januari," kata Koordinator Marketing Maharani Zoo dan Goa Lamongan, Juli Tri Wahyuningtyas, Selasa (27/12/2022).

Sejumlah pertunjukan spesial di WBL yang siap menyambut pengunjung selama libur Nataru itu antara lain dance tematik, twirling dance, musik tradisional tongklek. Selain itu, setiap harinya juga akan ada live music dan badut show serta fun games berhadiah.

ADVERTISEMENT

Beralih ke Mazoola pengunjung selain bisa menikmati indahnya goa stalakmit. Goa yang berlokasi di Mazoola itu terbentuk dari peristiwa alam dan keindahan sungguh menakjubkan.

Selain itu, pengunjung juga bisa melihat aneka satwa koleksi dari Mazoola mulai dari burung, ular, kuda nil hingga singa maupun harimau. "Ada beragam koleksi satwa yang bisa dilihat di Mazoola," ucap Juli.

Selama libur Nataru ini pihaknya juga menghadirkan spesial event untuk semakin menghibur pengunjung. Beragam sajian spesial itu di antaranya live music, musik tradisional, badut show dan flashmob. Ada juga momen spesial foto bersama satwa, animal feeding dan bird show.

"Sajian edukatif lainnya yang ada di Mazoola adalah edukasi gajah dan dongeng satwa," jelasnya.

Untuk masuk ke 2 lokasi wisata ikonik di Lamongan ini, pengunjung juga bisa mendapatkan tiketnya secara daring atau langsung di tempat. Nah, tiket masuk ke WBL sebesar Rp 55 ribu, tiket paket WBL sebesar Rp 110 ribu dan tiket masuk ke Mazoola adalah Rp 45 ribu, sedangkan untuk tiket terusan WBL dan Mazoola adalah Rp 140 ribu.

Wisata andalan Lamongan ini juga telah mengalami peningkatan jumlah pengunjung, meski belum terlalu signifikan. Peningkatan jumlah pengunjung sekitar 20 persen terjadi sejak sepekan terakhir.

"Masuk pekan ini pengunjung meningkat berlipat dari hari biasa dengan jumlah pengunjung kurang lebih ada 200-300 pengunjung atau naik sekitar 20 persen dari hari biasa," ungkap Juli.

Meski demikian, Juli menyebut angka itu masih tergolong normal dan berbeda jika dibandingkan dengan libur Nataru 3 tahun yang lalu sebelum pandemi. Juli berharap, puncak libur natal pada Minggu (25/12/2022).

"Sudah ada (lonjakan pengunjung), namun tidak terlalu banyak juga. Dari pantauan, kami menargetkan bisa di angka 500 pengunjung atau dua kali lipat dari rata-rata pengunjung di pekan ini," tandas Juli.




(abq/fat)


Hide Ads