Emil Dardak Sebut Kans Kemenangan GUS Terbuka Lebar di Pilbup Malang

PILKADA JAWA TIMUR

Kenali Kandidat

Pilbup Malang 2024

Emil Dardak Sebut Kans Kemenangan GUS Terbuka Lebar di Pilbup Malang

M Bagus Ibrahim - detikJatim
Rabu, 20 Nov 2024 08:15 WIB
Paslon GUS Pilbup Malang
GUS dapat dukungan dari Muslimat Malang (Foto: istimewa)
Malang -

Calon Wakil Gubernur nomor urut dua Emil Elestianto Dardak menyebut peluang kemenangan paslon Bupati dan Wakil Bupati Malang Gunawan HS-dr Umar Usman (GUS) di Pilkada Kabupaten Malang 2024 terbuka lebar. Meski GUS harus menghadapi paslon petahana.

Emil mengatakan dari hasil survei internal yang dia terima. Peluang paslon GUS untuk menang di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Malang masih cukup besar. Tentu, hal itu tidak terlepas dari upaya tim dan paslon GUS dalam memenangkan hati rakyat Kabupaten Malang.

"Saya sudah lihat surveinya. Peluang itu terbuka luar biasa untuk beliau (Gunawan HS dan Dr Umar Usman)," kata Emil saat menghadiri kegiatan kampanye di Hall Bonderland, Pakisaji, Kabupaten Malang, Selasa (19/11/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Emil turut memberikan pujian kepada tim pemenangan paslon GUS yang telah bergerak sepenuh hati hingga tingkat paling bawah untuk memenangkan Gunawan HS-dr Umar Usman. Upaya dan gerakan ini diharapkan bisa terus dipertahankan hingga waktu pemilihan nanti.

"Ini menjadi sebuah bukti bagi seluruh tim bahwa kerja keras mereka membuahkan hasil," kata Emil.

ADVERTISEMENT

Emil pun mengajak ribuan ibu-ibu Muslimat NU yang menghadiri acara kampanye tersebut untuk ikut bergerak memenangkan Abah Gunawan dan Dokter Umar. Mereka juga bisa mengawal proses pemungutan serta penghitungan suara di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing.

"Jangan pernah berhenti bergerak sampai ke detik terakhir. Kawal TPS masing-masing dan bergeraklah dari hari ini sampai tanggal 27 November," kata Emil.

Kepada ibu-ibu muslimat, ia meminta mereka agar tidak takut dalam menentukan Bupati Malang pilihan mereka. "Jangan pernah gentar, jangan pernah takut. Ikuti kata hati ibu-ibu," tandasnya.




(abq/iwd)

Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Berita Terpopuler


Hide Ads