Komplotan Pencuri Laptop Sekolah di Kediri Diringkus di Jakarta

Komplotan Pencuri Laptop Sekolah di Kediri Diringkus di Jakarta

Andhika Dwi - detikJatim
Senin, 29 Des 2025 17:50 WIB
Komplotan Pencuri Laptop Sekolah di Kediri Diringkus di Jakarta
Komplotan pencuri laptop ditangkap anggota satreskrim Polres Kediri (Foto: Dok. Istimewa)
Kediri -

Satreskrim Polres Kediri berhasil mengamankan komplotan spesialis pencuri laptop sekolah. Komplotan ini beraksi antarkota dan antarpropinsi.

Pengungkapan komplotan ini berawal dari laporan pencurian puluhan laptop di SMP Negeri 2 Ngancar. Sebanyak 22 unit komputer All In One merk HP dan 1 unit LCD proyektor merk BENQ dilaporkan hilang dari ruang laboratorium TIK sekolah tersebut. Total kerugian ditaksir mencapai Rp 136 juta.

Peristiwa tersebut diketahui terjadi pada Selasa, 23 Desember 2025, sekitar pukul 14.00 WIB. Kejadian pertama kali diketahui oleh dua siswi SMPN 2 Ngancar, Yakut dan Dewi, saat hendak memperbaiki pintu Ruang UKS.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Keduanya mendapati ruang TIK dalam keadaan kosong dan komputer tidak berada di atas meja seperti biasanya. Mengetahui hal tersebut, Yakut dan Dewi segera melaporkan kejadian itu kepada Candra, penjaga sekolah.

ADVERTISEMENT

Setelah dilakukan pengecekan, diketahui seluruh komputer di Ruang TIK telah hilang. Temuan itu kemudian dilaporkan kepada Priyo Syah Wibowo, salah satu guru SMPN 2 Ngancar.

Bersama-sama, pihak sekolah melakukan pengecekan rekaman CCTV dan mendapati bahwa pencurian dilakukan oleh beberapa orang pelaku dengan cara melompati pagar sekolah. Atas kejadian tersebut, pihak sekolah kemudian melaporkan kasus ini ke Polsek Ngancar dan Polres Kediri.

Kapolres Kediri AKBP Bramastyo Priaji membenarkan adanya laporan pencurian tersebut dan menyatakan bahwa pihaknya telah mengamankan komplotan pelaku sejumlah 5 orang. Para pelaku ditangkap di Jakarta.

"Kami telah menerima laporan terkait dugaan tindak pidana pencurian dengan pemberatan di SMPN 2 Ngancar. Dan Alhamdulillah Satreskrim Polres Kediri telah melakukan penyelidikan dan mengamankan pelaku sejumlah 5 orang di Jakarta," kata Bramastyo, Senin (29/12/2025).

Kasatreskrim Polres Kediri AKP Joshua Peter menambahkan, pihaknya tengah melakukan pengembangan terkait keterangan pelaku yang berhasil diamankan anggota Satreskrim Polres Kediri di Jakarta.

"Saat ini kepolisian berkomitmen mengungkap dan mengembangkan kasus ini secara profesional berdasarkan keterangan para pelaku," tegas AKP Joshua Peter.

Joshua juga menekankan bahwa pelaku merupakan residivis dan telah berulang kali melakukan aksi pencurian semacam ini di sejumlah sekolah di wilayah Indonesia.

"Mereka ini merupakan residivis dan sudah berulang kali ditangkap dengan kasus yang sama di sejumlah wilayah di Indonesia," pungkas Joshua.




(dpe/abq)


Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads