Sebuah toko kelontong di Dusun Gumukrejo, Desa/Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi dibobol maling. Dua pelaku berhasil ditangkap setelah pemilik toko memergokinya.
Kapolsek Purwoharjo AKP Heru Slamet mengatakan kedua pelaku yakni H (35) dan TT (36). Keduanya masuk ke dalam toko dengan cara merusak gembok pintu.
"Mereka masuk dengan cara merusak gembok," kata Heru, Jumat (7/3/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Heru menambahkan, kedua pelaku beraksi pada Kamis (6/3/2025) malam. Saat itu warga tengah lelap menanti waktu sahur. Dalam menjalankan tugasnya, kedua pelaku berbagi tugas.
Adapun pelaku TT memantau situasi sekitar, sementara H bertugas menggasak barang-barang berharga.
Apes, baru saja menilap uang sebesar Rp. 99.500 aksi keduanya dipergoki pemilik toko, karena kaget TT yang ada di luar toko spontan tancap gas.
Tak mau jadi bulan bulanan masa, pelaku H yang tertinggal di lokasi pun lari tunggang-langgang. Lantaran tak kuat terus berlari dari kejaran warga, pelaku H pun berhasil diringkus dan dikeler ke kantor polsek setempat.
"Tak lama kemudian, pelaku TT juga berhasil kami ringkus. Kedua pelaku saat ini kami amankan di Mapolsek Purwoharjo," ujar Heru.
Akibat perbuatannya, kedua pelaku dijerat dengan Pasal 363 Ayat 1 ke 4e dan 5e KUHP tentang tindak pidana pencurian disertai pemberatan.
(abq/iwd)