Kepribadian Weton Tulang Wangi, Bagaimana Watak Senin Pahing?

Kepribadian Weton Tulang Wangi, Bagaimana Watak Senin Pahing?

Irma Budiarti - detikJatim
Sabtu, 07 Jun 2025 23:00 WIB
Ilustrasi orang atau adat Jawa.
ILUSTRASI JAWA. Foto: Agto Nugroho/Unsplash
Surabaya -

Dalam kepercayaan masyarakat Jawa, weton atau hari lahir yang merupakan gabungan dari hari dan pasaran Jawa dipercaya memiliki pengaruh besar terhadap watak, perjalanan hidup, serta rezeki seseorang. Salah satu weton yang dianggap memiliki kharisma istimewa adalah Senin Pahing, apalagi karena termasuk dalam weton Tulang Wangi.

Senin Pahing sebagai bagian weton Tulang Wangi membuat banyak orang ingin tahu lebih dalam mengenai kepribadiannya, jalan rezekinya, hingga bagaimana nasibnya dari masa ke masa. Dalam primbon Jawa, watak dan peruntungan seseorang tidak semata bergantung pada lingkungan.

Melainkan, juga dipengaruhi weton yang dibawanya sejak lahir. Lantas, seperti apa sebenarnya karakter orang yang lahir pada Senin Pahing, dan bagaimana peruntungan hidupnya menurut primbon Jawa?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apa Itu Weton Tulang Wangi?

Dalam primbon Jawa, Weton Tulang Wangi bukan sekadar istilah kiasan, tapi merujuk pada kombinasi kelahiran yang dianggap istimewa secara spiritual. Mereka yang lahir dengan weton ini dipercaya memiliki tulang atau tubuh yang "harum" secara metafisik, menarik bagi makhluk halus, karena pancaran batinnya yang kuat.

Sensitivitas terhadap alam halus sering muncul sejak kecil, misalnya melalui mimpi-mimpi ganjil, firasat yang tepat, atau perasaan intuitif yang tajam terhadap orang atau tempat tertentu. Orang dengan weton Tulang Wangi biasanya juga memiliki aura yang kuat di mata manusia biasa.

ADVERTISEMENT

Mereka disegani, mudah mendapat perhatian tanpa harus menonjolkan diri, dan sering dianggap memiliki wibawa alami. Weton Senin Pahing termasuk salah satu weton yang membawa ciri-ciri Tulang Wangi ini.

Watak Lahir Senin Pahing

Orang yang lahir pada Senin Pahing dikenal berani menyampaikan pendapat secara tegas dan tidak mudah goyah oleh pengaruh luar, kecuali jika ada alasan yang masuk akal. Ia sangat menjunjung tinggi prinsip dan lebih memilih mempertahankan kebenaran daripada mengikuti arus.

Meski demikian, di balik ketegasannya, tersembunyi kepribadian yang jujur, lembut, dan mudah tersentuh oleh keadaan orang lain. Ia juga dikenal pekerja keras dan tidak suka membuang hasil jerih payahnya untuk hal-hal yang tidak penting.

Prinsip hemat dan fokus pada masa depan menjadi bagian dari gaya hidupnya. Namun, sikap sensitif yang cukup tinggi bisa menjadi titik lemah jika tidak dikelola dengan baik. Kadang, perkataan atau tindakan orang lain bisa sangat membekas di hatinya, sehingga ia disarankan untuk belajar bersikap lebih santai dan tidak mudah baper.

Peruntungan Nasib dan Rezeki

Perjalanan hidup orang dengan weton Senin Pahing bisa dikatakan dinamis, penuh pasang surut yang membentuk kedewasaannya. Masa kecilnya sering kali diwarnai dengan kemudahan dan limpahan kasih sayang dari keluarga, terutama jika terlahir dalam kondisi ekonomi orang tua yang mapan.

Namun, memasuki masa remaja, ia cenderung mengalami penurunan dalam hal keberuntungan. Masa ini penuh tantangan, baik dari segi ekonomi maupun psikologis, yang memaksanya untuk lebih banyak belajar bersabar dan berhemat.

Seiring bertambahnya usia, terutama memasuki awal usia dewasa, rezeki mulai terbuka lebar. Keberuntungan berpihak, kesempatan datang silih berganti, dan ia mulai menemukan jati dirinya. Namun, sebagaimana siklus kehidupan, tidak selamanya nasib berjalan mulus.

Ada fase-fase dalam hidupnya di mana rezeki terasa seret, banyak tantangan datang, dan ia harus kembali menguji ketahanan mental serta kebijaksanaannya dalam mengambil keputusan. Beruntung, karakter pekerja keras dan tidak mudah menyerah menjadi modal penting bagi mereka yang lahir pada weton ini.

Usaha yang konsisten dan sikap rendah hati menjadi kunci keberhasilan di masa dewasa hingga usia matang. Bahkan di masa tua, selama ia mampu menjaga prinsip hidup sederhana dan menghindari keputusan gegabah, rezeki tetap mengalir meski tidak lagi bekerja seaktif dulu.

Weton Senin Pahing menunjukkan perpaduan antara kekuatan prinsip dan kelembutan hati. Meski perjalanannya tidak selalu mudah, mereka yang lahir di weton ini cenderung mampu bertahan dan bangkit dalam kondisi sesulit apapun. Watak yang jujur, tekun, dan berjiwa besar membuatnya layak menjadi panutan di lingkungan sosial maupun keluarga.




(hil/irb)


Hide Ads