Pengunjung Mal Surabaya Naik Selama Ramadhan, APPBI Jatim Beber Faktornya

Pengunjung Mal Surabaya Naik Selama Ramadhan, APPBI Jatim Beber Faktornya

Faiq Azmi - detikJatim
Sabtu, 22 Apr 2023 03:03 WIB
Warga Surabaya memenuhi mal di Surabaya untuk berburu diskon baju baru buat Lebaran 2023.
Suasan mal di Surabaya saat Ramadhan 2023 (Foto: Esti Widiyana/detikJatim)
Surabaya -

Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Jawa Timur mencatat kenaikan pengunjung yang signifikan selama bulan Ramadhan 2023. Bahkan, angka pengunjung melebihi sebelum pandemi COVID-19 melanda Indonesia.

"Selama Ramadhan 2023, pengunjung meningkat pada minggu kedua 7-9 April, itu puncak pertama. Kenaikannya 15 persen dari periode 2019 alias sebelum COVID-19," kata Ketua APPBI Jatim Sutandi Purnomosidi saat dikonfirmasi detikJatim, Jumat (21/4/2023).

"Untuk periode puncak kedua yakni 15-16 April 2023, kenaikannya 20 persen dibanding jumlah pengunjung saat 2019 lalu," sambungnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Sutandi, saat ini pemulihan ekonomi sudah terasa. Hingga warga berani mengeluarkan uang untuk berbelanja di momen Lebaran 2023 ini.

"Kalau Lebaran 2020 sampai 2022, warga masih menahan untuk spend money. Tahun ini, ekonomi sudah recovery di sisi retail dibanding 2019. Bahkan setiap pengunjung itu sangat meningkat di segi pembelian, itu bisa dilihat dari penjualan tenant di fesyen itu meningkat drastis. Kalau makanan setiap hari selama buka puasa sangat penuh," jelasnya.

ADVERTISEMENT

"Dan sekarang ini euforia pengunjung, karena saat ini momentum warga shopping setelah tiga tahun terakhir ngerem tidak shopping. Apalagi sudah tidak ada PPKM belanja jadi lebih santai, dan mereka spend money di mal tinggi," lanjutnya.

Direktur Marketing Pakuwon Group ini juga menyebut jumlah pengunjung yang tinggi di sejumlah mal. Di antaranya Tunjungan Plaza yang mencatatkan jumlah parkir mobil 14 ribu, dan drop off 8 ribu pada 16 April 2023.

"Di Pakuwon Mall, yang parkir 19 ribu mobil, yang drop off 7 ribu lebih. Kalau ditotal 26 ribu, dan itu puncaknya Minggu 16 April 2023. Belum lagi yang kendaraan roda dua ya. Semua mal di Surabaya mengalami kenaikan okupansi yang signifikan," tandasnya.




(abq/dte)


Hide Ads