Pemkab Pasuruan akan membangun pusat informasi kepariwisataan dan showroom UMKM. Langkah ini sebagai upaya pemulihan ekonomi yang terdampak pandemi.
"Dalam rangka pemulihan ekonomi, kita ingin pariwisata kembali bergairah karena pariwisata ini menimbulkan multiplier effect bagi ekonomi. UMKM jalan, sektor transportasi juga jalan," kata Bupati Pasuruan M Irsyad Yusuf (Gus Irsyad), Sabtu (22/1/2022).
Pemkab akan membangun pusat informasi kepariwisataan dan showroom UMKM di dua lokasi. Di wilayah agrowisata Kecamatan Tutur dan di jalur wisata Bromo di Kecamatan Pasrepan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pertama di Kecamatan Tutur. Di sana segera dibangun rest area sekaligus pusat informasi kepariwisataan dan showroom UMKM. Di sana ada aset Pemkab yang bisa dimanfaatkan. Kita siapkan anggaran Rp 8 miliar," terang Gus Irsyad.
Pusat informasi kepariwisataan dan showroom UMKM kedua memanfaatkan Kebun Bibit Desa Pohgading, Kecamatan Pasrepan. Di lokasi ini juga akan dibangun wisata edukasi pertanian, peternakan dan perikanan.
"Tahun ini keduanya akan mulai dibangun. Harapannya percepatan ekonomi di sektor pariwisata yang akhirnya mendongkrak UMKM dan sektor lainnya," pungkas Gus Irsyad.
(sun/iwd)