Masih ingat dengan kasus Gilang Bungkus atau Gilang Fetish Pocong yang viral pada 2020 lalu? Nama Gilang kembali ramai diperbincangkan di media sosial X, setelah diduga kembali beraksi dengan modus serupa, yakni mengelabui korban agar mau dikafani seperti pocong.
Korban, yang berinisial R (20) dari Kepulauan Riau, sekaligus pemilik akun X @sehitamsabit, meyakini bahwa orang yang menghubunginya adalah Gilang Bungkus. Hal itu karena nama lengkap yang digunakan dalam kompetisi menulis identik dengan nama asli Gilang yang pernah viral dan dipenjara.
"Dari nama asli yang dia pakai di kompetisi menulis 'Gilang Aprilian Nugraha Pratama'," kata R kepada detikJatim, Jumat (14/3/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada ajang tersebut, nama Gilang Aprilian Nugraha Pratama diketahui meraih juara 1 dengan karya berjudul "Paripurna: Kisah Cinta di Antara Dunia dan Indera".
Selain dari kesamaan nama, R semakin curiga karena gaya komunikasi dan cara Gilang mengelabuhi korban melalui pesan mirip dengan modus yang viral pada 2020 lalu.
"Ditambah keanehan cara dia nge-chat dan dengan gaya yang sama seperti dia nge-chat korban pada 2020 silam, ditambah lagi mengirimkan bukti foto korban baru yang dibungkus dan diikat beberapa bulan ke belakang ini. Saya yakin ini adalah orang yang sama, yakni si Gilang Bungkus yang pernah viral dan dipenjara," ungkapnya.
Kini, R sudah tidak lagi dihubungi oleh Gilang, meskipun ia telah membagikan pengalamannya di media sosial.
Saat ditanya apakah akan membawa kasus ini ke ranah hukum, R memilih untuk tidak terlibat langsung dengan pihak berwenang karena merasa prosesnya akan terlalu rumit dan melelahkan.
"Namun terlepas dari itu, saya sangat penuh harap kepada mereka yang berwenang untuk segera menindaklanjuti si pelaku ini, mengingat korban-korban yang telah beneran jatuh terperangkap. Kasihan mereka. Kalau si pelaku tetap nggak ditindak, korban-korban ini bisa saya pastikan hidupnya nggak akan tenang," pungkasnya.
Sebelumnya, akun media sosial X @sehitamsabit membagikan pengalamannya diminta menjadi model dikafani menyerupai pocong pada 11 Maret, pukul 01.12 WIB. Beruntung dia sadar dan tidak mengindahkan permintaan seseorang yang diduga Gilang itu.
"halo semuanya, saya mohon bantuan kalian perihal Gilang Bungkus. dia baru aja ngechat saya. dan akhirnya juga ngeaproach teman-teman saya. semua isi chat yang sempat saya simpan akan saya letakkan di sini. dan mungkin kalian dapat lihat gimana cara si dia menarik korban," tulis akun @sehitamsabit seperti yang dilihat detikJatim, Selasa (11/3/2025).
Gilang sempat membuat heboh dunia jagat maya dengan praktik membungkus orang yang baru saja dikenal seperti pocong demi kepuasan seksualnya.
Gilang akhirnya diamankan di rumah bibi nya di Kapuas, Kalimantan Tengah. Dia ditangkap tim dari Polrestabes Surabaya yang dipimpin Kanit Resmob Iptu Arief Risky. Tim Satreskrim Polres Kapuas juga terlibat dalam penangkapan.
Gilang akhirnya dijebloskan ke Rutan Medaeng setelah majelis hakim Pengadilan Negeri Surabaya menjatuhkan vonis 5 tahun dan 6 bulan penjara.
(hil/iwd)