Gempa Malang dengan Magnitudo 4,9 dirasakan warga yang berada di tepi pantai Lumajang. Termasuk para peselancar dari Lumajang surf yang sedang bermain surfing di pantai Dampar yang juga merasakan getaran gempa.
Para peselancar tentu saja kaget dan terpaksa harus menepi demi keamanan. Selain guncangan yang dirasakan, ombak pantai juga terlihat naik dari 1,5 meter menjadi 2 meter.
"Setelah gempa tadi, ombak pantai naik menjadi 2 meter sehingga peselancar menepi ke pantai demi keamanan," ujar Isyak, salah satu peselancar kepada detikJatim, Selasa (13/8/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal yang sama juga dirasakan peselancar lain, Khoiri. Khoiri dengan tergopoh-gopoh langsung menepi begitu mengetahui ada gempa dan ketinggian ombak bertambah.
"Ombaknya naik setelah gempa tadi jadi ya harus menepi ke pantai " ujar Khoiri.
Dari data BPBD kabupaten Lumajang hingga saat ini masih belum ada laporan dampak kerusakan akibat gempa yang terjadi di Malang.
"Untuk dampak gempa hingga saat ini masih belum ada laporan kerusakan di Lumajang" ujar Manajer Pusdalops BPBD kabupaten Lumajang Dwi Nur Cahyo.
(abq/iwd)