Pabrik spons di Dusun Randu Pukah, Desa Gadung, Kecamatan Driyorejo, Gresik terbakar hebat. Asap hitam tampak membubung tinggi dan terlihat hingga radius 2 kilometer.
Kapolsek Driyorejo AKP Mushiram membenarkan adanya kebakaran ini. Saat ini, tim PMK masih berpacu untuk memadamkan api.
"Iya benar kebakaran, masih penanganan," kata Mushiram kepada detikJatim, Kamis (11/7/2024).
Belum diketahui penyebab kebakaran hingga adanya korban dalam kebakaran ini. Sementara itu, detikJatim masih menuju ke lokasi kebakaran.
Simak Video "Video Korban Tewas Kebakaran Mal di Pakistan Menjadi 50 Orang"
(hil/irb)