BMKG Peringatkan Banjir Rob di Pesisir Jatim Jelang Natal 2023

BMKG Peringatkan Banjir Rob di Pesisir Jatim Jelang Natal 2023

Aprilia Devi - detikJatim
Minggu, 24 Des 2023 12:33 WIB
Banjir Rob Kembali Genangi Pesisir Surabaya, Dampak Gerhana Bulan? Ini Kata BMKG
Ilustrasi banjir rob/Foto: Istimewa (Dok BMKG Maritim Tanjung Perak)
Surabaya -

BMKG mengeluarkan peringatan waspada pasang air laut di kawasan pesisir Jawa Timur. Peringatan ini berlaku mulai 24-29 Desember 2023.

Pasang air laut ini terjadi karena fenomena fase bulan perigee atau ketika bulan berada di jarak terdekat dengan bumi. Akibatnya berpotensi terjadi pasang di beberapa wilayah pesisir.

Beberapa wilayah yang terdampak pasang di antaranya di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya setinggi 130-140 cm. Banjir rob terjadi pada pukul 22.00 WIB-24.00 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di wilayah Surabaya Barat meliputi Gresik, Lamongan, dan Tuban tinggi air mencapai 110-120 cm pukul 21.00-23.00 WIB.

Selanjutnya di wilayah Surabaya Timur mencakup wilayah Pasuruan, Sidoarjo, Probolinggo, Kenjeran, dan Madura dengan pasang maksimum antara 120-130 cm diprediksi terjadi pukul 21.00-23.00 WIB.

ADVERTISEMENT

Di wilayah Kalianget termasuk Pamekasan dengan pasang maksimum mencapai 120-130 cm dari pukul 20.00-22.00 WIB.

Dampak dari pasang maksimum ini bisa timbul banjir rob di beberapa wilayah pesisir Jatim. Banjir rob ini disebabkan kenaikan air laut akibat terjadi pasang maksimum sehingga air laut menggenangi daratan.

Genangan ini juga bisa mengganggu aktivitas dan transportasi di sekitar pelabuhan dan pesisir, aktivitas petani garam dan perikanan darat, serta kegiatan bongkar muat di pelabuhan.

Oleh karena itu, Prakirawan Stasiun BMKG Maritim Tanjung Perak Surabaya Ady Hermanto menghimbau agar seluruh masyarakat selalu berhati-hati.

"Kami imbau untuk tetap berhati-hati dalam beraktivitas terutama jika melewati daerah yang tergenang banjir rob," ujar Ady saat dikonfirmasi detikJatim, Minggu (24/12/2023).

Kemudian BMKG juga mengimbau masyarakat agar selalu mengikuti update informasi cuaca dari BMKG.

"Kami juga menghimbau masyarakat agar selalu mengikuti update informasi cuaca dari BMKG," pungkas Ady.




(hil/fat)


Hide Ads