Ketua DPD Demokrat Jatim Emil Elestianto Dardak meminta seluruh kader partai berlambang Mercy di Bumi Majapahit all out turun sosialisasi ke masyarakat selama masa kampanye.
Emil meminta kader all out, bahkan ia juga ingin kader makan, tidur, hingga mandi di dapil masing-masing.
"Masa kampanye 75 hari Ini saatnya untuk tidur di dapil, mandi di dapil, makan di dapil," kata Emil saat memimpin apel Partai Demokrat di Rumah AHY Demokrat, Selasa (28/11/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Emil yang juga menjabat sebagai Wakil Gubernur Jatim ini meminta kader memulai kampanye dengan tiga prinsip. Pertama mematuhi peraturan, kedua menghindari kampanye hitam dan ujaran kebencian serta narasi yang memecah belah.
"Dan ketiga menghindari hoaks dan janji-janji politik yang tidak realistis," tambahnya.
Ia juga meminta kader di daerah turut aktif berkoordinasi terkait dinamika-dinamika politik di masing-masing daerah.
"Agar kader lebih efektif bergerak di dapil, kami lebih mengutamakan koordinasi daring di mana insan Partai Demokrat fokus agar lebih menyebar ke seluruh penjuru Jatim ketimbang mengutamakan bertemu secara fisik di satu tempat", jelas Emil.
Mantan Bupati Trenggalek ini menegaskan segenap insan Partai Demokrat di Jatim juga siap dan solid untuk menyukseskan pemenangan paslon Prabowo-Gibran.
Dalam apel tersebut, Emil mengundang perwakilan DPC untuk menyampaikan rencana kampanye hari pertama. Salah satunya Ketua DPC Bojonegoro, Sukur Priyanto.
Sukur menyampaikan banner partai akan didistribusikan secara masif ke segenap caleg oleh kader. Sementara Ketua DPC Sumenep Indra Wahyudi, memfokuskan kepada distribusi kalender oleh kader sembari bersapa langsung dengan masyarakat.
(faa/iwd)