Aksi balap liar masih terjadi di Jalan protokol Surabaya. Salah satunya di Jalan Diponegoro.
Dari penelusuran detikJatim, aksi kebut-kebutan itu terjadi sekitar pukul 00.30 WIB setiap Jumat malam. Mereka menggeber kendaraan roda dua tersebut mulai di simpang empat traffic light menuju ke arah utara atau jembatan layang Banyu Urip.
Aksi mereka membuat pengguna jalan lain menjadi was-was. Sebab mereka melakukan aksinya berulang dan ugal-ugalan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terkait adanya informasi tersebut, Satlantas Polrestabes Surabaya akan melakukan pemantauan agar kejadian serupa tidak terjadi kembali dan penindakan di tempat bagi mereka yang melanggar.
"Kita akan melakukan penyekatan dan penindakan, karena balap liar itu juga dibuat konten. Kita lakukan penindakan secara masif," kata Wakasat Lantas Polrestabes Surabaya AKP Aristianto kepada detikJatim, Jumat (14/7/2023).
Aristianto menambahkan selain akan melakukan penyekatan di lokasi. Pihaknya juga akan melakukan pemantauan melalui command center dan melibatkan jajaran lain untuk bersama melakukan pencegahan.
(abq/iwd)