Lansia di Trenggalek Pukul Kepala Kekasih dengan Palu Lalu Tenggak Racun

Lansia di Trenggalek Pukul Kepala Kekasih dengan Palu Lalu Tenggak Racun

Adhar Muttaqin - detikJatim
Senin, 02 Jan 2023 18:08 WIB
Pria lansia memukul kepala pacarnya dengan palu kemudian berusaha bunuh diri menenggak cairan berbahaya diduga racun
Pria lansia memukul kepala pacarnya dengan palu kemudian berusaha bunuh diri menenggak cairan berbahaya diduga racun. (Foto: Adhar Muttaqin/detikJatim)
Trenggalek -

Seorang pria lansia asal Tulungagung di Trenggalek memukul kepala kekasihnya dengan palu hingga mengalami luka. Selanjutnya pria itu meminum cairan berbahaya diduga hendak bunuh diri.

Kasatreskrim Polres Trenggalek Iptu Agus Salim menyebutkan peristiwa itu terjadi pada Minggu (1/1/2023) malam. AW (45), perempuan warga Desa Karangsoko, Kecamatan/Kabupaten Trenggalek kepalanya dipukul palu oleh pelaku bernama KA (65) warga Tulungagung.

"Korban mengalami luka di kepala, hanya rawat jalan. Sementara itu pelaku saat ini sedang menjalani perawatan di rumah sakit," kata Iptu Agus Salim, Senin (2/1/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, pelaku dan korban merupakan pasangan kekasih. Keduanya tinggal satu rumah di Desa Karangsoko, Kecamatan/Kabupaten Trenggalek. Penganiayaan dan percobaan bunuh diri itu bermula dari perselisihan antara korban dengan pelaku.

Tidak dijelaskan perselisihan apa yang memotivasi pelaku memukul kepala korban dengan palu. Penganiayaan itu dilakukan pelaku saat korban terlelap tidur. Pelaku yang marah tiba-tiba menghantamkan palu ke kepala korban.

ADVERTISEMENT

"AW kaget dan langsung terbangun karena mendapatkan pukulan benda keras tersebut. Selanjutnya korban berteriak meminta pertolongan," ujarnya.

Teriakan korban didengar sejumlah tetangga korban yang kemudian berdatangan untuk memberikan pertolongan dan melerai korban dengan pelaku.

Setelah dilerai itu pelaku lantas meminta izin untuk minum. Ternyata pelaku berusaha mengakhiri hidupnya dengan cara meminum cairan yang berbahaya.

"Pelaku minum cairan berbahaya, jenisnya apa belum bisa kami pastikan," ujar Agus.

Agus mengatakan bahwa korban yang mengalami luka pukulan palu akhirnya dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis. Demikian halnya pelaku.

"Pelaku juga dibawa ke rumah sakit," jelasnya.

Saat ini kondisi korban berangsur membaik dan menjalani rawat jalan, sedangkan pelaku masih menjalani perawatan intensif di RSUD dr Soedomo Trenggalek.




(dpe/iwd)


Hide Ads