Warga Desa Sukaoneng, Kecamatan Tambak, Pulau Bawean, Gresik, geger karena ulah seorang wanita. Menghilang setelah magrib wanita itu tiba-tiba sudah berada di puncak atap rumah seorang warga pada Minggu dini hari sambil tertawa terbahak-bahak.
Informasi yang dihimpun detikJatim, wanita yang diketahui bernama Ismaiyatun Hasanah ini menghilang dari rumah Sabtu petang setelah azan magrib. Menjelang tengah malam, warga melihat wanita itu merayap naik ke pohon mangga di dekat rumah lalu berjalan dari atap ke atap rumah warga.
Hingga akhirnya tiba di atap rumah seorang warga pada Minggu dini hari, wanita itu berdiri lalu tertawa terbahak-bahak membuat warga setempat keluar dari rumah masing-masing lalu berkumpul di bawah genting rumah tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Munawir, salah satu warga sekitar mengatakan wanita yang akrab dipanggil Iis itu ditemukan di atas rumah warga yang jaraknya sekitar 200 meter dari tempat tinggal Iis.
Ia menyebutkan, Iis melakukan itu karena diduga sedang dalam keadaan kesurupan. Saat melakukan itu Iis hanya menggunakan kaos dan rok hitam. Saat sudah berdiri di atap rumah warga itu Iis kemudian tertawa terbahak-bahak.
"Menghilangnya tadi malam, habis Magrib. Tapi baru ditemukan di atas rumah warga dini hari," katanya kepada detikJatim, Minggu (9/10/2022).
Atas kejadian itu warga beserta tokoh masyarakat mendatangi rumah tempat wanita itu berada. Perlahan-lahan warga membujuknya untuk turun. Hingga salah satu tokoh masyarakat ada yang naik ke atap rumah itu untuk mendatangi Iis.
"Sampai di rumah masih belum sadar, hingga sekitar pukul 02.00 WIB dia (Ismaiyatun) baru sadar," tambahnya.
(dpe/fat)