Seorang Anak di Banyuwangi Bakar Rumah Orang Tuanya

Seorang Anak di Banyuwangi Bakar Rumah Orang Tuanya

Ardian Fanani - detikJatim
Kamis, 22 Sep 2022 18:45 WIB
odgj bakar rumah orang tuanya di banyuwangi
Rumah yang dibakar oleh anak pemilik rumah yang ODGJ (Foto: Ardian Fanani)
Banyuwangi -

Sebuah rumah di Dusun Seloagung, Desa/Kecamatan Siliragung, Banyuwangi, ludes terbakar. Rumah tersebut rata dengan tanah akibat dilalap si jago merah. Bahkan barang-barang dan perabot di dalam rumah itu tidak ada yang tersisa sama sekali.

Rumah tersebut adalah milik Sujiatno (60). Kebakaran terjadi Kamis (22/9/2022) pagi. Orang yang diduga membakar rumah itu, adalah anaknya yang mengalami gangguan kejiwaan. Akibatnya, seluruh bangunan ludes termasuk isinya.

Sekretaris Camat Siliragung, Bintang Rb Putra mengatakan, kebakaran itu dipicu saat anak pemilik rumah YY (35) sedang bermain korek api. YY diketahui mengalami gangguan kejiwaan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kondisi kejiwaan yang bersangkutan memang agak terganggu. Jadi dia main korek api sambil pegang sapu," ucap Bintang kepada wartawan.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran ini. Sebab YY tinggal sendirian di rumah tersebut. Sementara orang tuanya, Sujiatno, sedang berada di Probolinggo untuk berobat karena sakit.

ADVERTISEMENT

"Saat itu hanya ada satu orang di dalam rumah. Pak Sujiatno sedang pergi berobat ke Probolinggo dan tinggal di rumah sang istri di sana sudah 1 bulan karena kondisi kakinya lemas. Anaknya dititipkan ke tetangga," ucap Bintang.

Bintang menjelaskan kejadian kebakaran itu berawal dari YY (35) anak pemilik rumah yang sedang bermain korek api. Kemungkinan, api tersebut membakar sapu dan menyambar barang-barang yang ada di dalam rumah.

YY yang panik melihat kobaran api, kemudian berteriak minta tolong kepada para tetangga.

"Pas teriak itu didengar oleh Pak Kosim, Heri dan Pak Minto. Akhirnya YY dibantu dievakuasi dari dalam rumah," ujarnya.

YY pun berhasil diselamatkan. Namun karena rumah tersebut terbuat dari kayu, api dengan cepat membakar seisi rumah, hingga tak tersisa.

"Bahkan sebanyak enam sak gabah, persediaan pangan keluarga Pak Sujiatno juga ludes terbakar," terangnya.

Relawan BPBD Banyuwangi, Ismanto menambahkan api benar-benar padam setelah beberapa jam kejadian.

"Kami petugas bersama masyarakat setempat bahu-membahu memadamkan api yang membakar rumah," ujar Ismanto.

Akibat kebakaran tersebut, total kerugian pemilik rumah ditaksir mencapai Rp 30 juta.

"Beruntung hanya korban material. Dan tidak ada korban jiwa," tutup Ismanto.

Sebelumnya, kebakaran juga terjadi di sebuah rumah di Desa Wringinputih, Kecamatan Muncar, Banyuwangi, Senin (5/9) malam terbakar. Rumah tersebut diduga sengaja di bakar oleh anak pemilik rumah, yang mengalami kelainan jiwa.

Rumah yang terbakar itu adalah milik Yasin (56), warga setempat. Diduga bangunan sengaja dibakar oleh MS (38), yang tak lain anak kandung Yasin. Kobaran api meludeskan seluruh bagian dan isi bangunan tersebut.




(iwd/iwd)


Hide Ads