Pasar Dungus Madiun kembali memunculkan titik api. Satu unit mobil PMK dikerahkan dan bersiaga untuk memadamkan lagi.
"Kita kembali kerahkan mobil PMK karena muncul kepulan asap dan titik api. Satu unit kita siagakan," ujar Komandan Regu Pos 2 Damkar Kabupaten Madiun, Andik Ari Wibowo kepada detikJatim di lokasi, Senin (5/9/2022).
Dari satu unit mobil PMK, kata Andik, sudah mengangkut tiga kali air untuk menyerap titip api yang mengeluarkan asap. Belasan personil dikerahkan untuk pemadaman titik api.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tadi sudah dua kali ambil air dan kita masih siaga karena ada masih muncul," terang Andik.
Pantauan detikJatim, selain petugas pemadam kebakaran, tampak dari Polri-TNI bersiaga di tempat. Tampak di sekitar area pasar juga dipasang garis polisi.
Para pedagang tampak bergerombol masih meratapi nasibnya melihat puing lapak yang ludes terbakar.
Kebakaran Pasar Dungus terjadi pada Minggu (49/) meludeskan sekitar 292 bedak atau kios pedagang. Kebakaran dilaporkan sekitar pukul 14.30 WIB.
(abq/fat)