100 Sapi di Ngadirejo Kota Blitar Disuntik Vaksin Cegah PMK.

100 Sapi di Ngadirejo Kota Blitar Disuntik Vaksin Cegah PMK.

Fima Purwanti - detikJatim
Minggu, 26 Jun 2022 11:56 WIB
vaksin pmk blitar
Sapi di Blitar divaksin PMK (Foto: Fima Purwanti)
Kota Blitar -

100 Ekor sapi di Kelurahan Ngadirejo, Kepanjenkidul, Kota Blitar disuntik vaksin. Vaksin diberikan kepada hewan ternak agar tak tertular penyakit mulut dan kuku (PMK) yang semakin meluas.

Kota Blitar mendapatkan jatah sekitar 900 dosis vaksin. Ratusan dosis vaksin itu harus habis digunakan sebelum 5 Juli 2022. Sehingga, pemberian vaksin pada sapi harus dimasifkan.

"Hari ini ada 100 dosis vaksin, untuk 100 ekor sapi. Sedangkan jumlah total vaksin untuk mencegah PMK yang diterima Kota Blitar itu 900 dosis vaksin," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Blitar, Rodiyah, kepada wartawan, Minggu (26/6/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rodiyah menyebut ada dua tim yang bertugas dalam pelaksanaan vaksin ini. Termasuk di antaranya lima dokter hewan dan petugas kesehatan hewan lainnya. Sementara itu, vaksin harus segera diberikan sesaat setelah botol dibuka.

"Ketahanannya hanya enam jam setelah dibuka. Jadi harus segera disuntikkan pada hewan ternak, setelah botol vaksin ini dibuka, " jelasnya.

ADVERTISEMENT

Sebaran suspek PMK di Kota Blitar cukup cepat. Termasuk di Kelurahan Ngadirejo yang cukup banyak menyumbang kasus suspek PMK. Untuk itu, hewan ternak yang belum terpapar segera disuntik vaksin.

"Data terbaru suspek PMK di Kota Blitar 219 ekor, dan yang sembuh 4 ekor. Di sini (Ngadirejo) memang mendominasi suspek PMK, karena di wilayah perbatasan," pungkasnya.




(iwd/iwd)


Hide Ads