Menparekraf Bolehkan Semua Event Digelar Saat Nataru: Lingkup PPKM Level 1

Menparekraf Bolehkan Semua Event Digelar Saat Nataru: Lingkup PPKM Level 1

Eko Susanto - detikJateng
Sabtu, 17 Des 2022 22:02 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno di Magelang, Sabtu (17/12/2022).
Menparekraf Sandiaga Uno di Magelang, Sabtu (17/12/2022). (Foto: Eko Susanto/detikJateng)
Kabupaten Magelang -

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyebut seluruh event di wilayah PPKM level 1 diperbolehkan digelar dalam masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) mendatang. Hal itu berdasarkan koordinasi dengan Kapolri, Mendagri dan Menko PMK.

"Seluruh event diperbolehkan untuk digelar, tentunya dalam lingkup PPKM level 1," ujar Sandiaga usai menghadiri Serah terima fasilitasi pengembangan produk wisata heritage Borobudur Trail of Civilization (BToC) di Balkondes Ngadiharjo Borobudur, Sabtu (17/12/2022).

"Ini yang akan kita dorong event berbasis budaya, berbasis olahraga dan juga berbasis trail of civilization yang menyangkut wisata edukasi ini," tegasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menjelang libur Nataru, Sandiaga berpesan untuk meningkatkan kesiapsiagaan terhadap cuaca dan kebencanaan. "Yang perlu ditingkatkan adalah kesiapsiagaan, mengenai tentunya cuaca dan kebencanaan yang memang sudah kita koordinasikan dengan provinsi dan kabupaten setempat," ujar Sandiaga.

Launching 9 Jalur Peradaban Borobudur

Sementara itu, Kemenparekraf mendorong wisatawan menyebar di kawasan Borobudur dengan menikmati wisata heritage Borobudur Trail of Civilization (BtoC). Diharapkan wisatawan tidak hanya menumpuk di Candi Borobudur.

ADVERTISEMENT

"Borobudur lengkap memiliki jelajah peradaban. Jalur peradaban Borobudur telah kita lengkapi dan kepada seluruh masyarakat pariwisata ekonomi kreatif Indonesia berwisatalah ke Borobudur," kata Sandiaga.

Adapun dalam BToC ini ada 9 jalur peradaban yang diluncurkan. Untuk 9 jalur peradaban itu antara lain tentang Jataka (binatang), skill hand, menyusuri sungai, kebugaran, mengamati bintang dan lain sebagainya.

"Hari ini menyerahkan secara resmi, fasilitas-fasilitas untuk mendukung jelajah 9 jalur peradaban ini. Harapannya targetnya 20 juga pengunjung wisatawan yang akan berkunjung ke Borobudur ini akan merasakan wisata yang aman, nyaman dan menyenangkan," katanya.




(aku/aku)


Hide Ads