Rahmad Darmawan Sebut PSIS Sukses Manfaatkan Celah untuk Cetak Gol

Liga 1 2023/2024

Rahmad Darmawan Sebut PSIS Sukses Manfaatkan Celah untuk Cetak Gol

Prihatnomo - detikJateng
Jumat, 22 Sep 2023 22:47 WIB
Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan bersama perwakilan pemain Frendi Saputra dalam jumpa pers usai laga lawan PSIS Semarang, Jumat (22/9/2023).
Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan bersama perwakilan pemain Frendi Saputra dalam jumpa pers usai laga lawan PSIS Semarang, Jumat (22/9/2023). Foto: Prihatnomo/detikJateng
Semarang -

Barito Putera harus mengakui keunggulan tuan rumah PSIS Semarang dalam laga pekan 13 Liga 1 2023/2024. Barito Putra kalah dengan skor tipis 0-1.

Usai laga di Stadion Jatidiri Semarang, pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan menyebut jika laga sebetulnya berjalan dalam tempo sedang.

"Selamat untuk PSIS, secara keseluruhan laga berjalan dalam tempo sedang dan tidak terlalu tinggi, kedua tim sama-sama bermain menunggu," ujarnya dalam keterangan yang diterima detikJateng dalam sesi jumpa pers, Jumat (22/9/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rahmad menyebut jika timnya juga tampil cukup baik di laga ini. Beberapa kali serangan yang dibangun dari sisi kiri mampu membahayakan gawang PSIS.

"Sebetulnya kita juga sukses melalukan serangan terutama dari sisi sebelah kiri. Kita juga punya peluang. Tapi kita terpancing melakukan high press yang berakibat ruang di belakang, dan itu bisa dimanfaatkan PSIS menjadi gol," ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Rahmad melanjutkan, setelah ini akan melakukan evaluasi untuk menghadapi laga selanjutnya. "Tentu setelah ini akan kami evaluasi untuk menghadapi laga selanjutnya," jelasnya.

Sementara Frendi Saputra mewakili pemain Barito Putera menyebut jika seluruh pemain sudah berusaha secara maksimal.

"Kita sudah bermain maksimal memang hasil belum sesuai yang kita inginkan. Kita akan fokus untuk laga selanjutnya," ujarnya.

Kekalahan ini membuat posisi Barito Putera di klasemen sementara Liga 1 2023/2024 turun satu tingkat ke posisi lima. Digeser oleh PSIS yang naik ke peringkat empat dengan nilai 20 poin.




(rih/rih)


Hide Ads