Bambang Pacul Jadi Ketua Tim Pemenangan Andika Perkasa-Hendi

Pilkada Jawa Tengah

Kenali Kandidat

Bambang Pacul Jadi Ketua Tim Pemenangan Andika Perkasa-Hendi

Angling Adhitya Purbaya - detikJateng
Selasa, 10 Sep 2024 17:38 WIB
Ketua Bappilu PDIP sekaligus Ketua DPD PDIP Jawa Tengah (Jateng) Bambang Pacul Wuryanto
Ketua Bappilu PDIP sekaligus Ketua DPD PDIP Jawa Tengah (Jateng) Bambang 'Pacul' Wuryanto (Foto: Dok. Instagram PDIP Jateng)
Semarang -

Bambang Wuryanto yang akrab disapa Bambang Pacul ditunjuk menjadi ketua tim pemenangan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Hendi). Saat ini calon yang diusung PDIP tersebut masih menggunakan infrastruktur partai untuk tim pemenangan.

"Tim Pemenangan kita adalah menggunakan infrastruktur partai (PDIP), jadi dari DPD, DPC, dan seluruh jajaran. Sekarang sudah running, bahwasanya nanti ada tambahan-tambahan itu sambil jalan. Untuk ketua timnya, Ketua DPD sendiri (Bambang Pacul), karena menggunakan infrastruktur partai," kata Andika dalam keterangannya, Selasa (10/9/2024).

Bambang Pacul merupakan Ketua DPD PDIP Jateng sekaligus Ketua Bappilu PDIP. Andika menyebut jalur struktural PDI Perjuangan dipilih sebagai tim pemenangan karena sudah terbentuknya kepengurusan dari mulai pusat sampai ke dusun. Untuk nama-nama lainnya yang masuk tim pemenangan akan disampaikan nanti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita tidak berhenti menunggu sampai dengan ada tim yang katanya tadi (tim pemenangan), karena tim ini sudah ada dan sudah lama (struktural PDIP)," ujarnya.




(aku/rih)

Agenda Pilkada 2024

Peraturan KPU 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
2024
22 September 2024
Penetapan Pasangan Calon
25 September 2024- 23 November 2024
Pelaksanaan Kampanye
27 November 2024
Pelaksanaan Pemungutan Suara
27 November 2024 - 16 Desember 2024
Penghitungan Suara dan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara

Hide Ads