Korban pembunuhan di depot air isi ulang Tembalang, Semarang yang dicor dan dimutilasi ternyata bagian tubuhnya dimasukkan dalam karung. Potongan tubuh itu kemudian diletakkan di atas tubuh kemudian dicor.
Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar mengatakan korban Irwan Hutagalung (53) ditemukan hari Senin (8/5/2023) kemarin dengan kondisi dicor. Posisinya di atas badan korban diletakkan karung berisi potongan tubuh. Di sebelah karung ada pisau dan bantal.
"Jadi dipotong empat bagian, tangan kanan dan kiri, kemudian kepala. Potongannya berupa kepala serta tangan kanan dan kiri dimasukkan dalam karung diletakkan di atas tubuhnya," kata Irwan di lokasi kejadian, Jalan Mulawarman, Tembalang, Selasa (9/5).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada pisau, karung dan bantal (di atas tubuh)," imbuhnya.
Untuk diketahui, korban merupakan pemilik depot air isi ulang tersebut. Irwan mengontrak di ruko milik Is Margono (50). Sebelumnya Is mengaku sudah mencium bau bangkai sejak Sabtu (6/5). Namun, pemilik ruko tak menyangka jika bau itu adalah bangkai manusia.
"Bau itu sudah mulai Sabtu," kata Iis Margono kemarin.
Hari Senin (8/5) kemarin bau makin menyeruak dan Iis kemudian lapor ke polisi. Ternyata jenazah Irwan ditemukan tertimbun cor di lorong sempit sebelah kiri ruko.
Diberitakan sebelumnya, pemilik depot air isi ulang di Tembalang, Semarang, Irwan Hutagalung (53) yang terakhir terlihat minggu lalu ditemukan tewas mengenaskan. Nahas, jasadnya ditemukan termutilasi dan dicor di tokonya.
Jasad Irwan atau yang akrab disapa Iwan ini ditemukan pertama kali pada Senin (8/5) pukul 12.00 WIB. Kala itu, warga curiga karena depot isi ulang itu tutup beberapa hari dan tercium bau tidak sedap di lokasi tersebut.
Simak Video 'Pemilik Depot Air di Semarang Dibunuh Pakai Linggis Sebelum Dicor':