Polisi berhasil menangkap pelaku pembunuhan sekaligus mutilasi yang terjadi di Ungaran. Penangkapan dilakukan kurang dari 24 jam setelah penemuan anggota tubuh korban.
Kapolres Semarang, AKBP Yovan Fatika mengatakan penangkapan pelaku merupakan hasil kerja sama antara Resmob Polres Semarang, Unit Jatanras Polda Jateng dan Resmob Polres Purworejo. Adapun pelaku ditangkap di daerah Purworejo.
Meski demikian, pihaknya belum bersedia memberikan penjelasan rinci mengenai kasus pembunuhan tersebut. Rencananya, polisi akan mengungkap hasil penyelidikan itu pada Selasa (26/7/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bersama dengan Pak Kapolda (Jateng) di Polres Semarang," kata Yovan Fatika, Senin (25/7/2022).
Untuk diketahui, potongan sepasang tangan manusia ditemukan warga di bawah Jembatan Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang hari Minggu (24/7) kemarin.
Selain itu ada juga beberapa organ tubuh yang ditemukan. Kemudian polisi melakukan penelusuran dan menemukan berbagai potongan tubuh termasuk Kepala.
Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, polisi berhasil menangkap pelaku di Purworejo pada Senin (25/7) dini hari.
(ahr/apl)