Banjir bandang yang melanda Kecamatan Bumiayu, Brebes, sudah surut. Warga pun kerja bakti bersih-bersih lumpur yang tersisa setelah banjir.
Banjir pada Sabtu (8/11/2025) sore hingga malam di Kecamatan Bumayu itu terjadi akibat hujan lebat selama beberapa jam. Luapan sungai merendam rumah rumah warga dan jalan nasional jalur Tegal-Purwokerto.
Pada hari Minggu (9/11) ini, banjir udah surut, dan kondisi kembali normal. Terlihat para warga membersihkan lumpur yang tertinggal baik dalam rumah maupun jalan jalan lingkungan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Petugas gabungan dari BPBD, Polri dan TNI bersama warga turun tangan membersihkan sisa-sisa banjir. Mereka difokuskan membersihkan fasilitas umum seperti masjid, sekolah, kantor dan jalan jalan utama.
Camat Bumiayu, Cecep Aji Suganda, mengatakan fasilitas umum seperti masjid, sekolah, dan jalan jalan umum menjadi prioritas kerja bakti. Sementara itu pembersihan rumah warga yang terdampak, mayoritas dilakukan masing-masing.
Guna mempercepat proses pembersihan lumpur yang menutup jalan maupun kantor dan masjid didorong dengan semprotan air.
Diharapkan, fasilitas umum ini segera bisa dimanfaatkan oleh warga.
"Berkaitan penanganan banjir di Bumiayu, tersebar di lima titik lokasi. Kita dari semalam sampai hari ini melakukan kegiatan pasca bencana. Kita fokuskan di fasilitas umum," kata Camat Bumiayu, hari ini.
Kendati surut, warga diminta tetap waspada. Saat ini, cuaca ekstrem bisa terjadi hujan lebat yang bisa menimbulkan banjir dan longsor.
"Hujan lebat sewaktu waktu bisa terjadi, maka dari itu harus tetap waspada," pungkas Camat Bumiayu.
(ams/ams)











































