Warga Purbalingga, Ardik (18) dan Harlan (19), dikejutkan dengan adanya tengkorak manusia di tepi Sungai Tunggal, Desa Selabaya, Kecamatan Kalimanah. Tengkorak itu ditemukan saat keduanya mencari biawak di lokasi tersebut.
Selain tengkorak, Ardik dan Harlan, juga menemukan bagian tubuh manusia lainnya dengan kondisi sudah membusuk. Kapolsek Kalimanah, AKP Mubarok, menjelaskan penemuan bermula saat kedua warga itu sedang berburu biawak menggunakan anjing di sepanjang Sungai Tunggal pada siang hari. Anjing yang dibawa tiba-tiba menggonggong keras.
"Saat itu, anjing yang digunakan berburu menggonggong keras di suatu tempat. Saat didekati oleh keduanya didapati ada tengkorak manusia sekitar pukul 11.30 WIB," kata Mubarok dalam keterangan tertulisnya, Jumat (17/1/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Merasa terkejut, mereka lalu melaporkan temuan itu kepada Supangat (49) selaku Ketua RT. Laporan kemudian diteruskan ke Polsek Kalimanah.
Mendapat laporan ini petugas kepolisian bersama Inafis Polres Purbalingga langsung mendatangi TKP untuk mengamankan dan melakukan pemeriksaan di lokasi.
"Hasil pemeriksaan benar bahwa tengkorak yang ditemukan merupakan tengkorak manusia. Namun belum diketahui identitasnya," terangnya.
Menurut Mubarok, selain tengkorak serta bagian tubuh yang sudah membusuk di lokasi ditemukan juga rambut panjang, pakaian berupa kaus warna gelap, celana pendek warna hitam, celana dalam warna abu-abu, dan sandal jepit sebelah kanan berwarna hitam merek Sky Boat.
"Tengkorak beserta bagian tubuh lainnya yang ditemukan di lokasi tersebut kemudian dibawa ke RSUD Margono Soekardjo Purwokerto. Selanjutnya akan dilakukan autopsi dan identifikasi," pungkasnya.
(apl/ams)