Gelar Lomba Drumband, Bupati Klaten: Tingkatkan Motivasi, Keberanian

Gelar Lomba Drumband, Bupati Klaten: Tingkatkan Motivasi, Keberanian

Arina Zulfa Ul Haq - detikJateng
Selasa, 23 Jul 2024 13:34 WIB
Pemkab Klaten
Foto: dok. Arina Zulfa Ul Haq/detikJateng
Klaten -

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten menggelar lomba drumband jenjang SD dan SMP. Bupati Klaten, Sri Mulyani berharap kompetisi ini dapat menjadi ajang yang melatih kreativitas para siswa.

Grha Bung Karno sudah tampak padat oleh ratusan siswa, guru, dan wali murid sejak pagi tadi. Anak-anak yang mengenakan kostum drumband tampak antusias mengikuti perlombaan yang diinisiasi Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Klaten pagi itu.

"Lomba Drumband Piala Bupati Kabupaten Klaten untuk jenjang SD dan SMP guna meningkatkan motivasi, keberanian berkompetisi, dan menunjukkan profil pelajar pancasila," kata Kepala Disdik Klaten Titin, di GBK, Selasa (23/7/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia mengatakan kegiatan tersebut dihelat untuk menumbuhkan kreativitas, gotong royong, serta kerja sama tim para siswa SD dan SMP. Nilai persahabatan pun ditanamkan oleh Disdik Klaten lewat kompetisi yang diikuti peserta dari 16 regu itu.

"Peserta terdiri dari jenjang SD 13 regu, jenjang SMP 3 regu, dan penampil ekshibisi 1 regu dan drumband SMA Muhammadiyah 1 Klaten. Total ada 17 regu," paparnya.

ADVERTISEMENT

Para peserta akan tampil di hadapan para juri. Beberapa indikator peniliannya yakni kekompakan, kerjasama, serta penampilan drumband para siswa. Ia berharap, kegiatan ini tak hanya bisa membuat para siswa bahagia, tapi juga bisa menjadi kegiatan rutin Disdik Klaten ke depannya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Klaten Sri Mulyani. Kehadirannya langsung disambut riuh para siswa SD dan SMP yang mengajak foto bareng hingga tos dengan orang nomor 1 Klaten itu.

"Kegiatan ini sangat bagus, menjadi media anak-anak untuk berani tampil di depan, apalagi kegiatan ini memperebutkan piala bupati, sehingga anak-anak bisa punya keberanian untuk tampil di depan bupati dilihat peserta lainnya," tutur Sri Mulyani.

Ia turut mengapresiasi jajaran Disdik Klaten karena dinilai telah sukses menyiapkan wadah yang mampu memupuk keberanian, menggali potensi, dalam lomba drumband yang juga digelar menyambut Hari Anak Nasional.

"Tampilkan yang terbaik, meski nanti di antara yang baik pasti ada yang terbaik. Bila nanti belum dapat kejuaraan, jangan patah semangat, tampillah dengan maksimal, apapun hasilnya kita syukuri," kata Sri Mulyani memberi semangat para siswa.




(prf/ega)


Hide Ads