Bupati Klaten Semangati Peserta Khitan Massal di Masjid Raya Klaten

Bupati Klaten Semangati Peserta Khitan Massal di Masjid Raya Klaten

Arina Zulfa Ul Haq - detikJateng
Rabu, 03 Jul 2024 21:28 WIB
Bupati Klaten beri semangat anak-anak peserta khitan massal di Masjid Raya Klaten, Rabu (3/7/2024).
Bupati Klaten beri semangat anak-anak peserta khitan massal di Masjid Raya Klaten, Rabu (3/7/2024) (Foto: detikJateng/Arina Zulfa Ul Haq)
Klaten -

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Klaten menggelar acara khitan massal yang diikuti ratusan peserta. Bupati Klaten Sri Mulyani turut hadir menyemangati dan mendoakan anak-anak yang akan disunat.

Sri Mulyani tampak hadir di tengah anak-anak yang telah bersiap menggunakan pakaian koko putih, sarung, serta kopiah. Mereka hadir bersama orang tua yang tak kalah antusias mendaftarkan anaknya dalam kegiatan khitan massal tersebut.

Kehadirannya di Masjid Raya tampak mendapat sambutan hangat anak-anak dan orang tua. Sesekali Sri Mulyani juga tampak menyalami para peserta yang duduk antre menunggu giliran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam sambutannya, Sri Mulyani meyampaikan apresiasinya kepada Baznas Klaten yang telah menggelar acara khitan massal tersebut, sehingga bisa membantu orang tua untuk membawa anaknya sunat tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun.

"Program ini sangat dinanti-nantikan oleh anak-anak kita, oleh masyarakat Kabupaten Klaten. Tahun ini akan dilaksanakan dua tahap, tahap yang pertama pada bulan Juli, selanjutnya dilaksanakan di akhir tahun," kata Sri Mulyani di Masjid Raya Klaten, Rabu (3/7/2024).

ADVERTISEMENT

Sri Mulyani mengungkapkan antusiasme masyarakat Klaten untuk mengikuti khitan massal sangat tinggi, sehingga ada ratusan anak yang terdaftar untuk mengikuti khitan massal tahap pertama tahun ini.

"Jumlah yang dikhitan hari ini adalah 250 anak. Nanti tahap yang kedua sama, akan dilakukan khitan gratis kepada warga Klaten sebanyak 250 anak," imbuh dia.

Usai memberikan sambutan, Sri Mulyani menyerahkan secara simbolis paket khitan kepada dua peserta khitan. Selain itu, ia memberi semangat kepada para peserta yang akan segera dikhitan agar tidak takut. Bahkan, Sri Mulyani juga sempat memberi uang saku kepada para peserta khitan.

Tak hanya memberi semangat kepada para peserta yang tengah menunggu giliran untuk dikhitan, orang nomor satu di Klaten itu pun mengunjungi ruang khitan dan tampak menyemangati anak-anak yang tengah dikhitan.

Beberapa dari mereka tampak asyik bermain gawai untuk mengalihkan rasa sakit saat dikhitan. Sementara beberapa tampak gelisah dan ada pula yang menangis setelah melewati proses khitan.

Ketua Baznas Klaten, Muchlis Hudaf mengatakan kegiatan khitan massal digelar rutin oleh Baznas Klaten untuk membantu masyarakat Kabupaten Klaten agar bisa khitan secara gratis.

"Mereka terbantu, baik dari sisi semangatnya, karena dilaksanakan secara massal dan terbantu secara finansial. Sementara secara agama, khitan itu kan wajib untuk membersihkan najis di daerah yang tersumbat, agar salatnya sah," ungkap Hudaf.

Ia mengatakan sumber dana untuk khitan massal ini yaitu hasil infak Ramadhan masyarakat Kabupaten Klaten yang telah terkumpul hingga Rp 500 juta. Infak itu dialokasikan Baznas Klaten untuk mengadakan kegiatan yang melibatkan masyarakat secara umum. Salah satunya khitan massal ini.

"Tahun kemarin dapat Rp 500 juta, hasilnya salah satunya khitanan massal, kemudian ada untuk Baznas Mantu," paparnya.

(ncm/ega)


Hide Ads