Bertabur Musisi Lokal, Relawan Ganjar Gelar Pesta Rakyat di Brebes

Bertabur Musisi Lokal, Relawan Ganjar Gelar Pesta Rakyat di Brebes

Dea Duta Aulia - detikJateng
Senin, 10 Jul 2023 15:01 WIB
Pesta Rakyat Ganjar Pranowo
Foto: Istimewa
Jakarta -

Relawan Sahabat Ganjar menggelar Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Gor Sasana Adhi Karsa, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Pesta Rakyat Ganjar Pranowo diisi dengan sejumlah musisi lokal dan mendapatkan antusias tinggi dari masyarakat.

Acara yang digelar pada Minggu (9/7) ini turut dihadiri oleh Ganjar Pranowo. Ganjar juga turut memberikan pujian atas kerja keras yang dilakukan oleh para relawan.

"Pesta Rakyat di Brebes ini untuk menyapa warga Brebes, juga sebagai ajang untuk menjaga dan meningkatkan soliditas dukungan warga Brebes terhadap bapak Ganjar Pranowo di Pilpres 2024," kata Dewan Penasihat Sahabat Ganjar Fahlesa Munabari dalam keterangan tertulis, Senin (10/7/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, Pesta Rakyat Ganjar Pranowo menjadi momentum bagi masyarakat dan relawan untuk mengapresiasi kepemimpinan Ganjar Pranowo. Serta para berharap para relawan Ganjar Pranowo mampu menjadi Presiden Indonesia di 2024.

"Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Kabupaten Brebes ini menjadi momentum penting bagi masyarakat dalam mengapresiasi kepemimpinan Ganjar Pranowo, Sekaligus menghantarkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia selanjutnya," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Ia mengatakan acara tersebut turut diisi dengan sejumlah musisi ternama seperti Abah Lala, Woro Widowati, Anggita Dhita, Rizki Mambot, Puji Maharani, dan Nilam Ayu. Penyanyi lokal yang tengah naik daun, Anggita Dhita, menyampaikan rasa senangnya bisa ikut berkontribusi mensukseskan acara dari relawan terbesar di Indonesia tersebut.

"Saya senang bisa ikut bareng ke pesta rakyat Ganjar Pranowo dan harapan saya kepada bapak Ganjar bisa membimbing warga jawa tengah bisa terbaik untuk ke depannya, sehat dan sukses selalu untuk bapak Ganjar," kata Anggita.

Hal senada pun turut diungkapkan oleh seorang penonton Arin. Menurut Arin acara tersebut mampu memberikan hiburan gratis kepada masyarakat Kabupaten Brebes.

"Saya dan warga Brebes sangat antusias dengan acara ini apalagi di pesta rakyat ini juga mengajak para UMKM yang ada dan banyak jajanan-jajanan khas Brebes," tutup Arin.

(ncm/ega)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads