Puing Kapal Selam Tur Titanic Diangkat, Ahli Temukan Dugaan Sisa Jasad Korban

Internasional

Puing Kapal Selam Tur Titanic Diangkat, Ahli Temukan Dugaan Sisa Jasad Korban

Tim detikNews - detikJateng
Kamis, 29 Jun 2023 15:55 WIB
Debris from the Titan submersible, recovered from the ocean floor near the wreck of the Titanic, is unloaded from the ship Horizon Arctic at the Canadian Coast Guard pier in St. Johns, Newfoundland, Wednesday, June 28, 2023. (Paul Daly/The Canadian Press via AP)
Penampakan puing kapal selam wisata Titanic yang ditemukan di dasar laut. (Foto: AP/Paul Daly)
Solo -

Puing-puing kapal selam Titan yang mengalami kecelakaan saat wisata jelajah Titanic telah tiba di Pelabuhan St. John's, Newfoundland, Kanada, sejak kemarin. Penjaga Pantai AS mengungkapkan temuan sisa-sisa diduga jasad manusia dari puing itu.

"Profesional medis Amerika Serikat akan melakukan analisis formal terhadap dugaan sisa-sisa manusia yang telah ditemukan dengan hati-hati," kata agensi tersebut, dilansir dari AFP, Kamis (29/6/2023) seperti dilansir detikNews.

Untuk diketahui, insiden itu menewaskan sebanyak lima orang di dalam kapal selam. Mereka diduga tewas ketika kapal selam Titan, meledak pada kedalaman lebih dari dua mil.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Puing-puing hancur yang ditemukan dari kapal selam kecil itu diturunkan pada hari sebelumnya di Kanada timur, mengakhiri operasi pencarian dan pemulihan yang sulit.

"Masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk memahami faktor-faktor yang menyebabkan bencana hilangnya Titan dan membantu memastikan tragedi serupa tidak terjadi lagi," kata pemimpin penyelidikan AS atas tragedi itu, Kapten Jason Neubauer.

ADVERTISEMENT

Berdasarkan pencarian, ditemukan bidang puing di dasar laut kedalaman 1.600 kaki (500 meter) dari haluan Titanic, yang berada lebih dari dua mil (hampir empat kilometer) di bawah permukaan laut dan 400 mil lepas pantai Newfoundland.

Adapun kelima penumpang kapal Titan yang tewas adalah sebagai berikut:

  • Shahzada Dawood (48), pengusaha Inggris keturunan Pakistan.
  • Suleman (19), putra dari Shahzada Dawood.
  • Hamish Harding (58), pengusaha asal Inggris.
  • Paul-Henry Nargeolet (77), eks penyelam Angkatan Laut Prancis.
  • Stockton Rush (61) Kepala Eksekutif OceanGate.



(aku/ams)


Hide Ads