Umat Katolik biasanya akan mengadakan doa Novena untuk menyambut kedatangan Roh Kudus di Hari Pentakosta. Berikut doa Novena Roh Kudus yang dapat dipanjatkan.
Satu hari setelah memperingati Hari Kenaikan Kristus ke surga, umat Katolik biasanya akan memanjatkan doa selama sembilan hari sampai hari Sabtu menjelang turunnya Roh Kudus di Hari Pentakosta.
Dalam doa ini, umat Katolik memuji Tuhan yang menjanjikan kedatangan Roh Kudus dan memohon rahmat-Nya agar disiapkan untuk menyambut kedatangan Tujuh Karunia Roh Kudus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bunyi doa Novena yang dibacakan setiap harinya selama sembilan hari tersebut disesuaikan dengan Karunia Roh Kudus yang dituju. Berikut bacaan doa Novena Roh Kudus yang dikutip detikJateng dari laman Iman Katolik.
Doa Novena Roh Kudus
Hari Pertama
Allah pokok keselamatan kami, karena kebangkitan Kristus kami lahir kembali dalam pembaptisan dan menjalani hidup baru. Arahkan hati kami kepada Kristus yang kini duduk di sebelah kanan-Mu.
Semoga Roh-Mu menjaga kami sampai Penyelamat kami datang dalam kemuliaan, sebab Dialah Tuhan, Pengantara kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Kedua
Allah yang Maha Bijaksana, Putra-Mu menjanjikan Roh Kudus kepada para Rasul dan memenuhi janji itu sesudah Dia naik ke surga. Semoga kami pun Kau anugerahi karunia Roh Kudus. Demi Yesus Kristus, Pengantara kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Ketiga
Allah, Penyelamat kami, kami percaya bahwa Kristus telah bersatu dengan Dikau dalam keagungan. Semoga dalam Roh-Nya, Dia selalu menyertai kami sampai akhir zaman, seperti yang dijanjikan-Nya. Sebab Dialah Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Keempat
Allah yang Maha Kudus, semoga kekuatan Roh-Mu turun atas kami, agar kami mematuhi kehendak-Mu dengan setia dan mengamalkannya dalam cara hidup kami. Demi Yesus Kristus, Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Kelima
Allah yang Maha Kuasa dan Maha Kudus, semoga Roh Kudus turun atas kami dan berdiam dalam diri kami, sehingga kami menjadi kenisah kemuliaan-Nya. Demi Yesus Kristus, Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Keenam
Allah yang Maha Esa, Engkau telah menghimpun Gereja dalam Roh Kudus. Semoga kami mengabdi kepada-Mu dengan ikhlas dan bersatu padu dalam cinta. Demi Yesus Kristus, Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Ketujuh
Allah yang Maha Kudus, curahkanlah Roh Kudus-Mu ke dalam diri kami, sehingga kami dapat melaksanakan kehendak-Mu dan layak menjadi milik-Mu. Demi Yesus Kristus, Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Kedelapan
Allah sumber cahaya kekal, Engkau telah membukakan bagi kami jalan menuju hidup kekal dengan memuliakan Putra-Mu dan mengutus Roh Kudus. Semoga cinta bakti dan iman kami selalu bertambah. Demi Yesus Kristus, Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Hari Kesembilan
Allah yang Maha Kuasa, kebangkitan Putra-Mu telah menumbuhkan hidup baru dalam diri kami. Semoga karena bantuan Roh-Mu kami mewujudkan rahmat kebangkitan dalam hidup kami sehari-hari. Demi Yesus Kristus, Tuhan kami, kini dan sepanjang masa. Amin.
*dilanjutkan dengan Rosario Roh Kudus
Itulah doa Novena Roh Kudus yang dipanjatkan umat Katolik menjelang Hari Pentakosta. Semoga bermanfaat, Lur!
Artikel ini ditulis oleh Santo, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.
(dil/sip)