Jalan Solo-Purwodadi di Proyek Palang Joglo Ditutup pada 3 Mei 2023

Jalan Solo-Purwodadi di Proyek Palang Joglo Ditutup pada 3 Mei 2023

Agil Trisetiawan Putra - detikJateng
Senin, 01 Mei 2023 11:17 WIB
Ilustrasi penutupan jalan
Jalan Solo-Purwodadi di Proyek Palang Joglo Ditutup pada 3 Mei 2023. Ilustrasi. Foto: Mindra Purnomo
Solo -

Jalan Solo-Purwodadi di proyek rel layang Palang Joglo akan ditutup total per tanggal 3 Mei 2023. Sedianya, penutupan jalan itu akan dilakukan selama 3 bulan ke depan.

Kabid Lalulintas Dinas Perhubungan (Dishub) Solo, Ari Wibowo, mengatakan penutupan jalan sedianya pada 1 April lalu tapi ditunda satu bulan.

"Betul. Awalnya akan dilakukan 1 April kemarin. Namun dengan pertimbangan ada pelayanan mudik-balik lebaran 2023, maka ditunda setelah masa arus balik lebaran selesai," kata Ari saat dihubungi wartawan, Senin (1/4/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penutupan jalan Solo-Purwodadi tersebut memasuki tahap ketiga. Penutupan itu untuk mempercepat pembangunan tahap pertama rel layang Joglo KM 104+700 sampai dengan KM 107+000.

Hal ini membuat arus kendaraan dari arah Solo maupun Purwodadi harus dialihkan. Kendaraan akan dialihkan lewat Jalan Kerinci, Jalan Bromo Raya, hingga Jalan Sumpah Pemuda, begitu juga sebaliknya.




(sip/sip)


Hide Ads