Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022, 250 Ribu Guru Lolos Seleksi

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022, 250 Ribu Guru Lolos Seleksi

Paradisa Nunni Megasari - detikJateng
Jumat, 10 Mar 2023 12:27 WIB
Ilustrasi Pegawai ASN
Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022, 250 Ribu Guru Lolos Seleksi. Ilustrasi. Foto: Getty Images/Yamtono_Sardi
Yogyakarta -

Cara cek pengumuman Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru 2022 wajib diketahui oleh para guru yang mengikuti seleksi penerimaan tersebut. Terdapat lebih dari 250 ribu guru yang dinyatakan mendapatkan penempatan pada penerimaan PPPK guru 2022.

Dikutip dari laman resmi Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Dirjen GTK, Nunuk Suryani, menyampaikan terima kasih atas kesabaran para peserta seleksi menunggu hasil pengumuman. Ia sekaligus mengucapkan selamat bagi para peserta yang lolos seleksi.

"Saya turut berbahagia atas berita baik ini dan sekaligus mengucapkan selamat kepada lebih dari 250.300 guru yang lulus seleksi dan dapat penempatan. Semoga dengan diterimanya menjadi ASN PPPK, semangat ibu-bapak bertambah untuk pendidikan terbaik bagi anak-anak bangsa," kata Nunuk, dikutip Jumat (10/3/2023).

Sebagaimana diketahui sebelumnya, pengumuman PPPK guru 2022 ini dijadwalkan diumumkan pada 2 Februari 2023 lalu. Namun, Panselnas kemudian mengumumkannya pada Kamis (9/3/2023) kemarin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Adapun pengumuman PPPK guru tersebut dapat dicek melalui dua laman resmi, yaitu Kemdikbud dan BKN.

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022

Berikut ini tata cara cek pengumuman PPPK guru 2023 melalui link Kemendikbud Ristek dan BKN:

ADVERTISEMENT

1. Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022 di Laman Kemendikbud

  1. Akses laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id/
  2. Klik menu berbentuk ikon garis tiga pada sudut atas kanan layar
  3. Pilih opsi 'Pengumuman'
  4. Input NIK, nomor peserta, dan hasil penjumlahan angka yang tampil pada layar
  5. Hasil seleksi administrasi PPPK Guru akan muncul pada dashboard

2. Cara Cek Pengumuman PPPK Guru Melalui Situs SSCASN BK

  1. Akses laman https://sscasn.bkn.go.id/
  2. Klik menu berbentuk ikon garis tiga pada sudut atas kanan layar
  3. Pada bagian menu, pilih opsi 'Login'
  4. Masukkan NIK dan password, lalu klik 'Masuk'
  5. Hasil seleksi administrasi PPPK Guru muncul pada dashboard

Kuota PPPK Guru 2022 Jawa Tengah

Untuk diketahui, berdasarkan pengumuman yang dilansir akun Instagram BKD Jateng @bkdprovjateng, kuota kebutuhan PPPK Jabatan Guru di Provinsi Jateng sebanyak 4.351 formasi.

Demikian informasi lengkap mengenai cara cek pengumuman PPPK guru 2022 melalui laman BKN dan Kemdikbud. Semoga lolos seleksi, Lur!




(sip/sip)


Hide Ads