Usai Bubarkan Ganjar Mania, JoMan Relawan Jokowi Dukung Prabowo Capres

Nasional

Usai Bubarkan Ganjar Mania, JoMan Relawan Jokowi Dukung Prabowo Capres

Tim detikNews - detikJateng
Rabu, 15 Feb 2023 15:41 WIB
JoMan
Foto: JoMan (Silvia Ng/detikcom)
Solo - Relawan Jokowi Mania (JoMan) menyatakan mendukung Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024. Diketahui sebelumnya JoMan membubarkan Ganjar Pranowo (GP) Mania.

"DPP Jokowi Mania (JoMan) memutuskan untuk mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2024/2029," kata Sekretaris Jenderal Relawan JoMan, Akhmad Goja dalam konferensi pers di DPP JoMan, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023) dilansir detikNews.

Akhmad Gojali mengatakan dukungan terhadap Ketum Partai Gerindra itu didasari oleh 8 pertimbangan.

"(Pertimbangan pertama) Bahwa Prabowo Subianto diyakini akan melanjutkan pembangunan Indonesia yang belum terselesaikan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo," ucapnya.

Pertimbangan kedua, Relawan JoMan menilai Prabowo memiliki modal sosial yang lebih dari cukup untuk maju sebagai capres di Pemilu 2024. Kemudian, Prabowo dianggap sebagai pemimpin yang berani mengambil keputusan.

"Ketiga, bahwa Prabowo Subianto adalah pemimpin yang bernyali dalam mengambil sikap meskipun banyak yang menghujat dan mencibir," ungkap Akhmad Gojali.

Pertimbangan keempat, Prabowo dianggap memiliki gagasan untuk Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. Kelima, Prabowo dinilai memiliki integritas dan tipe orang yang memiliki kepemimpinan yang kuat (strong leadership).

Pertimbangan keenam, Prabowo dinilai memiliki loyalitas dan totalitas dalam bekerja. Selanjutnya, Prabowo dinilai sebagai seorang pemimpin yang negarawan.

"Terakhir, Prabowo diyakini mampu mengangkat harkat dan martabat bangsa Indonesia di mata internasional karena memiliki kemampuan dalam hal berdiplomasi," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, kelompok relawan Ganjar Pranowo (GP) Mania resmi membatalkan dukungannya kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju capres 2024. Relawan Jokowi Mania (JoMan), yang mendeklarasikan GP Mania, membubarkan diri dengan melepas kaus bertuliskan '2024 Ganjar Presiden'.

"Berdasarkan kajian yang serius dan mendalam maka DPP JoMan tidak lagi mendukung Ganjar Pranowo sebagai capres 2024 dan sekaligus membubarkan organisasi relawan Ganjar Pranowo Mania (GP Mania) di seluruh Indonesia, baik DPP, DPD, DPC, PSC maupun ranting," kata Ketum GP Mania, Immanuel Ebenezer atau Noel, kepada wartawan di kantor DPP JoMan, Kebayoran Baru, Jaksel, Kamis (9/2) seperti dilansir detikNews.


(rih/ahr)


Hide Ads