Dipromosikan Gibran Jadi Cagub DKI Jakarta, Ini Jawaban Hendi

Dipromosikan Gibran Jadi Cagub DKI Jakarta, Ini Jawaban Hendi

Angling Adhitya Purbaya - detikJateng
Selasa, 07 Feb 2023 17:29 WIB
Kepala LKPP Hendrar Prihadi.
Kepala LKPP Hendrar Prihadi. (Foto: Eko Susanto/detikJateng)
Semarang -

Namanya muncul di bursa calon gubernur (cagub) DKI Jakarta, Gibran Rakabuming Raka justru menyebut nama Kepala LKPP, Hendrar Prihadi atau Hendi. Wali Kota Solo itu menyebut Hendi yang lebih cocok maju menjadi cagub.

Dimintai tanggapan, Hendi mengaku mengetahui pernyataan Gibran tersebut. Mantan Wali Kota Semarang itu menyebut akan menanyakannya terlebih dahulu ke Gibran.

"Belum tahu saya, nanti tak tanya Mas Gibran," kata Hendi saat dihubungi detikJateng, Selasa (7/2/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hendi lalu menegaskan saat ini dia fokus menghadapi tugas yang kini diembannya. "Yang penting sekarang menghadapi (tugas) yang ada di depan dulu," imbuhnya.

Sebelumnya diberitakan, Gibran mempromosikan nama Hendi untuk maju cagub DKI. Putra sulung Presiden Jokowi itu menyebut Hendi sebagai sosok pemimpin yang baik.

ADVERTISEMENT

"Pak Hendi saja (Cagub DKI), Pak Hendi itu baik banget. Kalau saya di Semarang itu pasti dijajakke (ditraktir). Kemarin terakhir setelah ketemu Bu Mega dijajakke maneh, dijajakke dimsum," kata Gibran di Puro Mangkunegaran, Selasa (7/2).

Gibran bahkan menuturkan Hendi lebih cocok menjadi calon gubernur, bukan wakil gubernur. Hal tersebut menjawab isu Hendi bakal dipasangkan dengan Gibran.

"Yo kudune Pak Hendi sing nomer satu (ya seharusnya Pak Hendi yang nomor satu)," ucap Gibran.




(aku/dil)


Hide Ads