Terendam Banjir 1 Meter, Jalan Alternatif Pati-Kudus di Sukolilo Lumpuh

Terendam Banjir 1 Meter, Jalan Alternatif Pati-Kudus di Sukolilo Lumpuh

Dian Utoro Aji - detikJateng
Jumat, 06 Jan 2023 16:19 WIB
Kondisi jalan alternatif Pati-Kudus di Desa Kasiyan, Kecamatan Sukolilo, Pati, Jumat (6/1/2023).
Kondisi jalan alternatif Pati-Kudus di Desa Kasiyan, Kecamatan Sukolilo, Pati, Jumat (6/1/2023). (Foto: Dian Utoro Aji/detikJateng)
Pati -

Akses jalan alternatif Pati-Kudus tepatnya Desa Kasiyan, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, masih tergenang banjir hingga 1 meter. Imbasnya akses jalan lumpuh total.

Pantauan detikJateng di lokasi, Jumat (6/1/2023) pukul 14.30 WIB akses jalan alternatif dari Pati ke Kudus masih terendam banjir. Genangan banjir mencapai 1 meter.

Kendaraan roda dua maupun roda empat tidak bisa melintas. Warga yang melintas harus menggunakan perahu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu warga Afifudin (24) mengatakan banjir di jalan tersebut sejak Minggu (1/1) lalu. Genangan banjir terus mengalami kenaikan karena curah hujan tinggi.

"Sejak minggu, banjir utara sejak kapan dua bulan, satu rumah paling pendek sering banjir," jelas Afif kepada detikJateng ditemui di lokasi.

ADVERTISEMENT

Dia mengatakan kendaraan motor dan roda empat tidak bisa melintas. Ketinggian genangan mencapai 1 meter.

"Motor mobil tidak bisa, ada eceng gondok sepanjang jalan. Dalam 1 meter lebih," terangnya.

Menurutnya banyak rumah warga yang terendam banjir. Terutama rumah warga yang lantainya rendah mencapai 1 meter.

"Lantainya rendah banjirnya tinggi," ungkap dia.

Sementara dari data yang dihimpun detikJateng ada enam kecamatan yang masih kebanjiran. Di antaranya Sukolilo, Gabus, Jakenan, Juwana, Pati, dan Dukuhseti.




(aku/sip)


Hide Ads