Gibran mengaku tidak diundang dalam acara relawan tersebut. Gibran beralasan kehadirannya di GBK saat itu berawal dari lari pagi dan melihat banyak orang hingga dirinya tertarik mampir.
"Nggak diundang, nggak ikut acara. Lari pagi. Kok rame. Ada nasi boks," kata Gibran di Balai Kota Solo, Senin (28/11/2022).
Disinggung apakah kehadirannya ke GBK untuk mencari dukungan dari pendukung Jokowi, Gibran menepis. Menurutnya, relawan yang hadir saat mendukung Jokowi dalam Pilpres 2014 dan 2019 itu juga belum tentu mendukung dirinya.
"Ya belum tentu. Nggak ada pengarahan ke situ," kata Gibran.
Gibran mengaku hanya mampir di sana dan tidak ada acara atau kepentingan lain di acara tersebut. "Aku santai, aku mampir tok di sana, tidak dijadwalkan datang juga saya juga tidak atau panitianya siapa juga,"ucapnya.
Dirinya mengaku awalnya hanya berjalan di antara banyaknya relawan Jokowi. Gibran menjelaskan saat berjalan itu, banyak relawan yang meminta salam, foto dan salah satunya bertemu dengan bapak-bapak yang mencium pipi kirinya itu. Menurutnya, bapak tersebut seseorang yang unik.
"Ora, awale aku mlaku (tidak, awalnya aku jalan) sepanjang GBK. Terus ada salaman, ada yang minta foto, karo pak-e kui (bapaknya yang mencium) yo rada unik (agak unik)," kata dia.
(aku/sip)