Memiliki postur tubuh tinggi kerap menjadi idaman banyak orang. Tak heran tips maupun cara menambah tinggi badan kerap dicari.
Pada umumnya pertumbuhan tinggi wanita berhenti di usia remaja 14-15 tahun, sedangkan pria pada usia 16 tahun. Setelah melewati usia itu, tak ada cara instan untuk menambah tinggi badan secara drastis.
Meski begitu, jangan khawatir ada beberapa cara sehat dan alami untuk menambah tinggi badan. Sedulur disarankan hindari penggunaan obat atau suplemen penambah tinggi badan di pasaran, karena belum tentu aman dan cocok digunakan.
Mengutip detikHealth, Senin (27/6/2022), berikut tips menambah tinggi badan secara alami:
1. Konsumsi makanan bergizi
Cara menambah tinggi badan yang pertama dengan mengkonsumsi makanan bergizi, khususnya yang kaya akan kandungan vitamin D. Vitamin D ini dikenal baik untuk kesehatan tulang.
Beberapa makanan yang mengandung vitamin D di antaranya ikan salmon, tuna, dan keju.
2. Minum susu
Susu diketahui juga mengandung vitamin D yang baik untuk pertumbuhan tulang. Minum susu yang cukup diyakini bisa menambah tinggi badan saat masa pertumbuhan dan memperkuat tulang.
3. Tidur yang cukup
Kurang tidur pada masa pertumbuhan bisa menghambat pertumbuhan tinggi badan lo Lur! Bagi anak usia 6-13 tahun, durasi tidur yang ideal yakni 9-11 jam sehari.
Kemudian bagi remaja berusia 14-17 tahun, membutuhkan durasi tidur sekitar 8-10 jam per harinya. Sementara bagi orang dewasa usia 18-64 tahun, waktu ideal tidur malam yakni 7-9 jam sehari.
4. Perbaiki postur tubuh
Semakin bertambah usia postur tubuh akan semakin membungkuk dan terlihat lebih pendek. Hal ini diperparah dengan kegiatan sehari-hari seperti duduk, berdiri, dan berjalan dalam kondisi membungkuk.
Memperbaiki postur tubuh terutama tulang belakang menjadi salah satu cara menambah tinggi badan secara alami. Selain itu, dengan memperbaiki postur tubuh juga akan mencegah sakit kepala dan sakit punggung.
Selengkapnya di halaman selanjutnya..
Simak Video "Video Daftar Peraih detikJateng-Jogja Awards' Figur Akselerator Pembangunan'"
(ams/aku)