Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka Rakernas V Relawan Pro Jokowi (Projo) di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Jokowi meminta para relawannya agar tidak terburu-buru meminta arahan untuk Pilpres 2024.
Jokowi mulanya menjabarkan tantangannya memimpin di era pandemi COVID-19 dan dampak perang Rusia-Ukraina yang dirasakan negara-negara lain. Jokowi juga mengungkapkan upaya pemerintah menstabilkan harga-harga seperti bahan bakar, bahan pangan, hingga listrik yang membebani APBN dan meminta relawan agar tidak terburu-buru meminta arahan 2024.
"Semuanya sulit dihitung karena ketidakpastian global terus menerus terjadi, sehingga yang ketiga yang berkaitan dengan politik karena kita harus fokus dan bekerja menyelesaikan persoalan itu tadi, urusan politik ojo kesusu sik, jangan tergesa-gesa," kata Jokowi saat membuka Rakernas Projo di lokasi, Balai Ekonomi Desa (Balkondes) Ngargogondo, Kecamatan Borobudur, Sabtu (21/5/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jokowi meminta para relawannya agar bersabar menunggu keputusan siapa yang akan dia pilih sebagai capres.
"Meskipun mungkin yang kita dukung ada di sini, sudah dibilang jangan tergesa-gesa, ojo kesusu. Ini mau tergesa-gesa kelihatannya. Sekali lagi persoalan-persoalan ini harus diselesaikan dulu baru kita masuk ke yang namanya keputusan yang saya akan dengar dari bapak-ibu semuanya, saya akan ajak bicara seali lagi jangan tergesa-gesa," ujar Jokowi yang disambut riuh relawan Projo.
"Karena kita politik sekarang ini masih belum jelas bener ndak. Partai apa mencalonkan siapa belum jelas. Sehingga jangan sampai keliru, jangan sampai salah. Setuju kita sabar? Setuju kita tidak tergesa-gesa dulu? Oke," ujar Jokowi.
Jokowi mengaku lega ketika mendengar para relawan Projo siap bersabar menunggu arahannya. Sebab, Jokowi takut kelepasan bicara soal tokoh yang bakal dia dukung di Pilpres 2024.
"Kalau sudah menjawab seperti itu saya jadi enak, tapi kalau desek-desek saya, saya nanti ketrucut (kelepasan). Sekali lagi ojo kesusu sik, nggih, setuju?" tuturnya.
Sebelumnya, Bendahara Umum Projo Panel Barus mengatakan Jokowi hadir untuk membuka rangkaian rakernas Projo. Acara ini digelar mulai Jumat (20/5) hingga Minggu (22/5). Jokowi dijadwalkan akan memberikan pidato dan arahan agar Projo memiliki landasan pada 2024.
"Ya menentukan langkah politik Projo 2024, kita akan dengar dulu arahan Presiden dalam pidato besok. Karena arahan beliau, selaku Ketua Dewan Pembina, akan menjadi pijakan, akan jadi dasar, basis kita mengambil keputusan bertindak," ujar Panel kemarin.
(ams/aku)