Keliling Binjai, Relawan Ganjar Bagi-bagi Sembako buat Warga

Keliling Binjai, Relawan Ganjar Bagi-bagi Sembako buat Warga

Angga Laraspati - detikJateng
Minggu, 20 Mar 2022 21:50 WIB
Keliling Binjai, Relawan Ganjar Bagikan Sembako buat Warga
Foto: Dok. Istimewa
Jakarta -

Relawan Ganjar kembali melakukan kegiatan sosial untuk membantu masyarakat di tengah pandemi COVID-19. Kali ini, Sahabat Ganjar menyambangi Kota Binjai dan Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Ketua DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Langkat, Eko menjelaskan pemberian bantuan sosial diberikan secara langsung secara door to door. Kegiatan ini juga untuk mengenalkan sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

"Saya pikir kita harus bergerak sampai ke akar rumput, tidak hanya mengandalkan PAC (Pimpinan Anak Cabang). Sehingga warga Kabupaten Langkat bisa lebih mengenal sosok Ganjar Pranowo," ujar Eko dalam keterangan tertulis, Minggu (20/3/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain membagikan sembako, pendukung Ganjar Pranowo juga melakukan kunjungan Pondok Pesantren Babussalam, Kecamatan Tj. Pura, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Dalam kunjungannya, Sahabat Ganjar memberikan tali asih kepada pengurus pesantren dan menggelar doa bersama yang diikuti seluruh santri untuk kelancaran hingga tahun 2024.

ADVERTISEMENT

Pengasuh Pondok Pesantren Babussalam Nur Taufiq mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Sahabat Ganjar, Gus Nahib.

"Kami mewakili dewan guru mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kedatangan tim Sahabat Ganjar. Dan kami doakan Bapak Ganjar Pranowo menjadi presiden 2024," ucap Taufiq.

Menurut Gus Nahib, Ganjar adalah sosok yang memahami kepemimpinan, serta dinamika masyarakat. Oleh karena itu, dia berharap agar Ganjar bisa memimpin Indonesia di 2024 mendatang.

(akd/ega)


Hide Ads