Corona Ngegas di Boyolali, 2 Hari Tambah 148 Kasus-1 Meninggal

Corona Ngegas di Boyolali, 2 Hari Tambah 148 Kasus-1 Meninggal

Ragil Ajiyanto - detikJateng
Minggu, 13 Feb 2022 19:01 WIB
Pegawai di DLH menjalani tes swab antigen di kantornya, Rabu (9/2/2022).
Ilustrasi pegawai di DLH Boyolali menjalani tes swab antigen di kantornya, Rabu (9/2/2022). (Foto: Ragil Ajiyanto/detikJateng)
Boyolali -

Kasus Corona atau COVID-19 di Boyolali melonjak signifikan. Dalam dua hari ini, tercatat ada tambahan sebanyak 148 kasus baru dan satu kasus meninggal.

"Ya, hari ini ada tambahan kasus baru COVID-19 sejumlah 75, dan kemarin 73 kasus," kata Kabid Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali, Teguh Tri Kuncoro, kepada detikJateng Minggu (13/2/2022).

Dengan adanya tambahan 148 kasus baru tersebut, akumulasi kasus COVID-19 di Boyolali per hari ini berdasarkan update pukul 14.32 WIB, terdapat 313 kasus aktif. Dari jumlah itu 30 kasus di antaranya dirawat, 282 isolasi mandiri dan satu menjalani isolasi terpusat (isoter).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ini juga tercatat ada 15 yang selesai isolasi atau sudah sembuh, sedangkan Sabtu (12/2) kemarin, yang sembuh ada 17 dan satu meninggal dunia," jelas Teguh.

Teguh menjelaskan sebaran tambahan 75 kasus baru hari ini berasal dari 12 kecamatan. Paling banyak yakni di Kecamatan Boyolali Kota sejumlah 30 kasus, lalu di Kecamatan Teras 17 kasus, Kecamatan Cepogo 7 kasus dan Kecamatan Ngemplak 4 kasus.

ADVERTISEMENT

"Kemudian Kecamatan Andong dan Tamansari masing-masing 3 kasus. Kecamatan Klego, Gladagsari, Nogosari, Ampel dan Sambi, masing-masing 2 kasus. Serta Kecamatan Wonosegoro satu kasus," jelas Teguh.

Sementara itu, tambahan 73 kasus pada Sabtu (12/2) kemarin tersebar di 11 kecamatan. Mayoritas berasal dari Kecamatan Boyolali Kota bertambah 17 kasus, lalu disusul Kecamatan Ngemplak 17 kasus dan Kecamatan Cepogo 9 kasus.

Kemudian Kecamatan Banyudono, Nogosari dan Karanggede masing-masing tambah 6 kasus baru, Kecamatan Simo 4 kasus, Kecamatan Musuk 3 kasus, Kecamatan Sambi 2 kasus serta Kecamatan Klego dan Gladagsari masing-masing satu kasus baru.

Kepala Dinas Kesehatan Boyolali, Puji Astuti, mengatakan tambahan 75 kasus baru pada hari ini paling banyak dari hasil skrining. Kemudian juga dari kontak erat kasus positif dan suspek yang dari pemeriksaan PCR positif COVID-19.

"Kasus baru hari ini 75. Dari skrining 26, kontak erat 24, suspek 24, pelaku perjalanan 1," terang Puji.

Pihaknya pun mengimbau masyarakat Boyolali untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan tidak abai memakai masker.




(ams/sip)


Hide Ads