Bukan hanya warga lokal saja yang datang untuk mengunjungi pemandian air panas Cileungsing, terdapat juga warga luar Sumedang lainnya yang ingin mengisi libur lebaran tahun 2025 ini dengan berendam di kolam air panas Cileungsing.
Seperti halnya Wiana Khatami Mi'raj. Wiana yang merupakan warga dari Kota Depok ini datang ke pemandian air panas Cileungsing bersama dengan keluarga besarnya.
"Dari Depok, ini sama keluarga besar libur lebaran karena seru banget di sini karena katanya ini satu-satunya kolam air panas di Sumedang," ujar Wiana kepada detikJabar, Jumat (4/5/2025).
Menurut Wiana, mulanya berkunjung ke Sumedang untuk melakukan silaturahmi bersama dengan keluarga. Mengingat saat ini momen libur lebaran, ia pun ingin sekaligus berwisata sebelum akhirnya melakukan aktivitas bekerja.
Mendatangi objek wisata air panas Cileungsing menjadi momen yang cukup berkesan bagi Wiana. Sebab, selain murah berendam air panas yang bersumber langsung dari gunung Tampomas ini begitu seru dan nyaman.
"Iya sengaja tadinya silaturahmi bersama keluarga jadi sekalian liburan. Kesannya ini rame cocok buat libur lebaran yang murah meriah," katanya.
Selain Wiana, pengunjung lainnya juga merasakan kesan pertama yang baik saat mengunjungi pemandian air panas Cileungsing. Dialah Diki Fauzi pengunjung asal Majalaya, Kabupaten Bandung.
"Saya dari Majalaya Bandung sama keluarga. Di sini sangat enak yah. Kebetulan lagi ada keluarga juga di sini jadi sekalian liburan, ini baru pertama kali. Kesan-kesannya di sini enak yah sejuk udaranya dingin jadi cocok lah buat liburan lebaran tahun ini," ungkap Diki.
Sementara itu, manajer pemandian air panas Cileungsing Asep mengungkapkan bahwa kedatangan pengunjung mengalami lonjakan. Bahkan, lonjakan pengunjung mencapai 3 kali lipat jika dibandingkan pada hari biasanya.
"Cipanas Cileungsing dibandingkan dengan hari-hari biasa allhamdulilah mengalami peningkatan yang lumayan. Kalau dibandingkan hari biasa peningkatan sekitar 300 persen lah,"kata Asep.
Di momen libur lebaran 2025 ini, kata Asep, pengunjung sudah mulai berdatangan ke objek wisata pemandian air panas sejak H+2 lebaran. "Per hari selama libur lebaran bisa mencapai seribu lebih pengunjung," pungkasnya.
(dir/dir)