Impian Masa Kecil Gimenez yang Terwujud

Soccer Update

Impian Masa Kecil Gimenez yang Terwujud

Mohammad Resha Pratama - detikJabar
Sabtu, 08 Feb 2025 22:00 WIB
MILAN, ITALY - FEBRUARY 5: Santiago Gimenez of AC Milan looks on during the Italian Coppa Italia football match AC Milan vs AS Roma at San Siro Stadium in Milan, Italy on February 5, 2025 (Photo by Piero Cruciatti/Anadolu via Getty Images)
Santiago Gimenez. Foto: Anadolu via Getty Images/Anadolu
Bandung -

Santiago Gimenez resmi bergabung dengan AC Milan setelah direkrut dari Feyenoord pada bursa transfer Januari lalu. Striker asal Meksiko ini didatangkan dengan mahar 35 juta euro plus bonus, dan dikontrak hingga Juni 2029. Kepindahannya ke San Siro menjadi bukti nyata dari impian masa kecilnya yang kini terwujud.

Mengutip dari detikSport, Milan harus melalui negosiasi yang cukup rumit dengan Feyenoord, mengingat klub asal Belanda itu enggan melepas pencetak gol andalan mereka. Namun, keinginan kuat Gimenez untuk berseragam Rossoneri tidak bisa dibendung. Begitu tawaran dari Milan datang, ia tanpa ragu menerimanya.

Foto masa kecil Gimenez yang mengenakan jersey merah-hitam sempat viral di media sosial. Pemain berusia 23 tahun itu memang dikenal sebagai Milanisti sejak kecil.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cinta Lama Santiago Gimenez untuk AC Milan

"Saya suka sekali dengan sepak bola sejak kecil dan saya tumbuh besar ketika Serie A menjadi liga terbaik saat itu, jadi saya selalu menonton pertandingan mereka (AC Milan)," ujar Gimenez kepada Milan TV.

"Ini memang yang saya mau sejak lama. Saat masih kecil, saya begitu menyukai Milan, karena saya menonton aksi Kaka, Beckham, Ronaldinho, Ronaldo, Pirlo, Gattuso... Semua pemain yang mengguncang dunia saat itu deh," tambahnya.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Gimenez juga mengungkapkan rasa terkejutnya ketika AC Milan menghubunginya. Tanpa berpikir panjang, ia langsung menerima tawaran tersebut.

"Ini impian masa kecil saya. Saya terkejut ketika mereka mengontak saya dan saya tidak ingin melewatkan kesempatan itu begitu saja. Foto dengan jersey Kaka hanyalah salah satu dari banyak foto saya mengenakan seragam Milan. Saya bahkan pernah bertemu Kaka yang saya kagumi bukan cuma karena permainannya, tapi juga agamanya."

Dengan kedatangannya ke AC Milan, Gimenez siap memberikan yang terbaik dan membuktikan kualitasnya di kompetisi Serie A. Para pendukung Rossoneri tentu berharap ia bisa menjadi pilar penting dalam lini serang tim asuhan Stefano Pioli.

Artikel ini telah tayang di detikSport.

(mrp/sud)


Hide Ads