PSBS Biak bersiap menyambut laga pembuka Liga 1 2024/2025 dengan menantang tuan rumah Persib Bandung. Menjadi tim debutan, PSBS menargetkan kemenangan di laga pembuka melawan Persib.
Pertandingan Persib vs PSBS akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Jumat (9/8/2024). Laga ini kick off pukul 19.00 WIB.
Melawan Persib diakui bukan laga mudah bagi PSBS. Persib diketahui adalah juara Liga 1 musim lalu. Meski begitu, pelatih PSBS Juan Esnaider yakin betul dengan kemampuan skuad Badai Pasifik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Persiapan untuk pertandingan besok bagus sekali, semua punya kemauan. Ini pertandingan pertama buat tim kami dan mudah-mudahan kita bisa main yang bagus. Kita tahu lawan juara tahun lalu, kita tahu ini pertandingan susah, tetapi yang pasti kita datang ke sini (Bandung) mau menang," ucap Juan dalam sesi prematch press conference di Graha Persib, Kamis (8/8/2024).
Pelatih asal Argentina ini juga menyatakan dirinya telah mengantongi kelemahan Persib. Hal itu yang akan dimanfaatkan PSBS di laga besok malam. Juan memastikan, seluruh pemainnya siap tampil di laga pembuka nanti.
"Semua siap bermain. Yang paling penting kita mau main seperti apa. Kita sudah tau kekuatan Persib dan kita akan coba lawan," tutup Juan.
Sementara bek PSBS Donny Monim menambahkan, seluruh pemain bakal tampil habis-habisan di laga pembuka melawan Persib. Dia memastikan, pertandingan kontra Persib nanti akan berlangsung sengit.
"Akan memberikan yang terbaik, memberikan perlawanan yang terbaik buat pertandingan besok. Semua pemain diwaspadai yang bermain. Kita akan kerja keras untuk besok," singkatnya.
(bba/mso)











































