Tangis Haru Bobotoh Rayakan Persib Juara Liga 1

Tangis Haru Bobotoh Rayakan Persib Juara Liga 1

Bima Bagaskara - detikJabar
Jumat, 31 Mei 2024 21:19 WIB
Momen bobotoh di Stadion Siliwangi saat merayakan gol David da Silva di laga Madura United vs Persib Bandung, Jumat (31/5/2024).
Momen bobotoh rayakan Persib Juara (Foto: Wisma Putra/detikJabar)
Bandung - Persib Bandung memastikan diri jadi juara Liga 1 2023/2024 setelah meraih kemenangan 3-1 atas Madura United di leg kedua Final Championship Series dalam laga yang digelar di Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (31/5/2024).

Kemenangan itu membuat Persib unggul agregat 6-1 dari Madura dan memantapkan diri sebagai juara Liga 1. Kemenangan ini disambut tangis haru bobotoh yang mengikuti nonton bareng (nobar) di depan Gedung Sate.

Pantauan detikJabar, begitu wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, bobotoh bersuka cita merayakan kemenangan Persib Bandung. Mereka bernyanyi hingga menyalakan flare sebagai bentuk kebahagiaan melihat tim kesayangannya jadi juara.

Titin (41) warga Cicaheum, Kota Bandung menangis haru melihat Persib juara. Titin mengaku ini kedua kalinya dia menyaksikan tim kebanggaannya itu mengangkat trofi juara setelah 2014 lalu.

"Juara, Persib juara, Alhamdulillah," ucap Titin.

Titin, bobotoh yang menyaksikan nobar Persib Vs Madura United di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (31/5/2024).Titin, bobotoh yang menyaksikan nobar Persib Vs Madura United di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (31/5/2024). Foto: Bima Bagaskara/detikJabar

Titin mengungkapkan, momen juara ini terasa spesial karena sudah 10 tahun Maung Bandung puasa gelar. "10 tahun gak juara, sekarang juara lagi," ujarnya.

Sementara Dedi, bobotoh lainnya, sangat bersyukur Persib bisa menjadi juara di tahun 2024 ini. Menurutnya perjalanan Persib untuk jadi juara tidaklah mudah dan kini trofi itu layak dibawa pulang ke Bandung.

"Pantas juara, bawa pulang piala ke Bandung," singkatnya. (bba/iqk)



Hide Ads